SOLOPOS.COM - Solo City Jazz di Kori Kamandungan kompleks Keraton Solo, Jumat (14/10/2022) malam. (Solopos/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SOLO — Konser musik jaz tahunan dengan tajuk Solo City Jazz masih mengisi agenda Kota Solo hari ini, Sabtu (15/10/2022). Namun, lokasinya tidak lagi di Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat melainkan pindah ke Pamedan Pura Mangkunegaran.

Acara yang dimulai pukul 19.00 WIB memang digelar dua hari berturut-turut di dua lokasi ikon heritage Solo. Hari kedua ini akan ada delapan musikus dan penyanyi yang akan tampil.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Mereka yakni Jason Ranti, Albert Fakdawer, Andre Hehanusa, Deddy Dhukun, Mercy Dumais, Papua Original, Bengawan Symphony Orchestra, dan Mia Ismi. Para penggemar musik jaz bisa datang langsung ke lokasi untuk menonton tanpa dipungut biaya alias gratis.

Ini merupakan penyelenggaran konser kali kesebelas. Konsepnya memadukan musik jaz dengan heritage. Sementara itu, agenda lain yang meramaikan Kota Solo hari ini masih ada ajang Kreatif Anak Sekolah Solo atau Kreasso 2022 yang memasuki hari ketiga atau terakhir di Convention Hall Terminal Tirtonadi Solo.

Berdasarkan unggahan di akun Instagram @kreasso, akan ada 27 sekolah yang unjuk performing art mulai dari jenjang PAUD hingga SMA/SMK.  Kreasso dimulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB dan terbuka untuk siapa saja ingin menonton, gratis alias tidak dipungut biaya.

Baca Juga: Agenda Hari Ini: Penggemar Jaz Merapat ke Keraton Kasunanan, Ada Solo City Jazz

Malam Minggu ini di Solo tidak hanya diisi agenda Solo City Jazz. Pendapa ISI Solo akan diramaikan pula dengan acara bertajuk Panggung Budaya Soloraya yang menampilkan kesenian khas dari masing-masing dari di Soloraya.

Berdasarkan informasi di akun Instagram @pariwisatasolo, pertunjukan akan diisi konser karawitan Cublak-Cublak Suweng Tari Karang Tumandang dari Karanganyar, Tari Apache dari Boyolali, Tari Hangreksa dari Sragen. Kemudian Tari Kethek Ogleng dari Wonogiri, Sendratari Dedah Peprenah dari Sukoharjo.

Kirab Napak Budaya Samanhoedi

Berikutnya ada Joget Lan Kidung Rawa Jombor dari Klaten, dan Tari Barong Kemamang dari Solo. Penonton bisa datang menyaksikan acara ini gratis mulai pukul 19.00 WIB. Acara juga ditayangkan live di kanal Youtube Disbudpar Surakarta.

Baca Juga: Agenda Solo Hari Ini: 23 Sekolah Tampil di Kreasso 2022, Apeksi Bertemu di STP

Tak mau kalah, agenda Napak Budaya Samanhoedi hari ini diisi dengan kirab dari Balai Samanhoedi Sondakan, Laweyan, Solo, menuju Ringin Jongke. Kirab dimulai pukul 19.00 WIB.

Di lokasi dan waktu yang sama juga ada kegiatan Mbatik, dilanjutkan dengan pertunjukan wayang kulit cerita sejarah H Samanhoedi episode Rekso Rumekso Bangkit mulai pukul 20.00 WIB.

Agenda lain yang tak boleh dilewatkan para penggemar wayang orang yakni pertunjukan Wayang Orang Sriwedari Solo yang hari ini mengangkat lakon Gareng Petruk Bagong Makaryo. Pertunjukan berlangsung di Gedung Wayang Orang Sriwedari (GWO) dengan tiket masuk Rp10.000 per orang.

Baca Juga: Agenda Solo Hari Ini: Pergelaran Seni Tari Pesona Mutiara Jawa Ramaikan TBJT

Berdasarkan unggahan di akun Instagram @pemkot_solo, reservasi tiket bisa dilakukan dengan menghubungi nomor 0821-3387-8082. Di sisi lain, pasar malam Sekaten Solo juga masih berlangsung hingga Minggu (16/10/2022) mendatang.

Pengunjung bisa menikmati berbagai wahana permainan dan belanja berbagai barang kerajinan khas Sekaten hingga mainan zaman dulu. Selain itu ada pula panggung hiburan di Alun-alun Kidul (Alkid) Keraton Solo dengan penampilan orkes Melayu dan penyanyi yang siap menghibur penonton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya