SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO -</strong>&nbsp;Indonesia kini mengalami musim kemarau. Cuaca yang terik membuat kulit terasa kering dan bibir terasa pecah-pecah. </p><p>Dilansir <em>Boldsky.com</em>, Rabu (22/8/2018), Anda tidak perlu melakukan <a href="http://lifestyle.solopos.com/read/20180823/485/935631/bahaya-kemasan-plastik-untuk-wadah-makanan">perawatan</a> yang mahal untuk mendapatkan bibir yang sehat. Hanya dengan bahan alami Anda bisa membuat bibir terlihat lebih lembab alami. Berikut terdapat beberapa cara mengatasi bibir kering:</p><p><strong>Minur cukup air putih </strong><br />Minum air putih memang sudah menjadi rutinitas setiap manusia. Namun, Anda perlu memperhatikan setiap takaran air putih yang dikonsumsi. Semakin banyak kandungan air di dalam tubuh, maka semakin baik juga kelembapan kulit yang dihasilkan. Menurut saran dokter, minumlah 8-9 gelas air putih setiap harinya.</p><p><strong>Menggunakan pelembab bibir</strong><br />Menggunakan <em>lip balm</em> atau pelembab bibir adalah salah satu cara mudah mengatasi bibir yang kering. Pelembab bibir diciptakan untuk bibir agar terasa lembab di luar.</p><p><strong>Kelopak mawar </strong><br />Kelopak mawar berguna untuk bibir agar terlihat sehat juga bisa menjadi pewarna alami. Caranya mudah, ambil kelopak bunga dan oleskan pada bibir.</p><p><strong>Jangan gunakan lipstick matte </strong><br />Menggunakan <em>matte lipstick</em> akan membuat bibir semakin kering dan terlihat pecah-pecah.</p><p><strong>Konsumsi mentimun </strong><br />Mengomsumsi mentimun mampu memperbaiki bibir Anda yang mengering. Caranya, Anda perlu mengiris mentimun tipis-tipis, kemudian gosokan pada bibir kering dan biarkan kandungan air dalam mentimun tersebut meresap ke dalam <a href="http://lifestyle.solopos.com/read/20180822/485/935564/malas-gosok-gigi-ini-efeknya">bibi</a>r. Diamkan 20 menit sebelum dibilas dengan menggunakan air bersih.&nbsp;<strong>(Nabila Khairunnisa/JIBI/Solopos.com)</strong></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya