SOLOPOS.COM - Imam Nahrawi (JIBI/Solopos/Youtube)

AFC Cup 2015 antara Persipura vs Pahang yang batal digelar membuat Kemenpora segera menemui AFC.

Solopos.com, JAKARTA — Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan berangkat ke Kantor AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (1/6/2015), untuk memperjuangkan hak bertanding Persipura Jayapura di ajang AFC Cup 2015.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kemenpora juga menunggu respons dari AFC setelah sebelumnya mereka mengirimkan surat. Persipura terancam gagal di babak 16 besar AFC Cup 2015, setelah batalnya laga melawan Pahang FA. Permasalahan tersebut muncul setelah visa tiga pemain asing Pahang yang tidak dikeluarkan oleh pihak imigrasi.

Sekretaris Menpora, Alfitra Salamm, mengatakan telah mengirim surat kepada Federasi Sepak Bola Asia, (AFC). Apabila tidak mendapat respons, maka pada hari Senin, Kemenpora dan Persipura aka mengunjungi markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia.

“Sore ini kami telah mengirimkan surat kepada AFC. Apabila tidak mendapat respons, hari Senin, utusan Menpora dan perwakilan Persipura akan ke Kuala Lumpur untuk mendatangi langsung kantor AFC,” jelas Alfitra Salamm, seperti dikutip dari Liputan6.com, Jumat (29/5/2015).

Meski demikian, pihak Kemenpora tidak mampu menjamin 100 persen laga 16 besar AFC Cup 2015 antara Persipura dan Pahang akan digelar. Sebab, pihak Kemenpora menilai, semua keputusan tentang kelanjutan pertandingan itu berada di tangan AFC.

Sebagaimana diberitakan Antara, Jumat, Menpora Imam Nahrawi mengatakan pemerintah tetap berkomitmen untuk memperjuangkan Persipura Jayapura berlaga di 16 besar AFC Cup 2015 melawan tim asal Malaysia, Pahang FA.

“Dari awal kita berkomitmen agar laga AFC Cup 2015 antara Persipura vs Pahang digelar,” kata Menpora.

Perwakilan tim dan suporter Persipura berdemo di depan kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (29/5/2015). Mereka melakukan aksi demo di Kemenpora karena kecewa laga AFC Cup 2015 antara Persipura vs Pahang batal.

Persipura seharusnya menjamu Pahang pada Selasa (26/5/2015). Namun, akibat adanya masalah visa tiga pemain asing Pahang, laga batal digelar. Hingga saat ini masih belum ada kepastian laga akan kembali digelar atau tidak, karena AFC tengah melakukan investigasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya