SOLOPOS.COM - Area fasilitas umum (fasum) Waduk Pidekso, Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri dilengkapi sejumlah infrastruktur, seperti masjid, gardu pandang, kantor pengelola, dan lainnya. Foto diambil Selasa (28/12/2021). (Solopos.com/Rudi Hartono)

Solopos.com, WONOGIRI—Berbagai fasilitas dibangun di area fasilitas umum (fasum) Waduk Pidekso, Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri. Salah satu gedung di area itu diproyeksikan sebagai museum waduk. Ada pula gardu pandang.

Pantauan Solopos.com, Selasa (28/12/2021), ada delapan unit bangunan di area fasum, yakni masjid, menara/gardu pandang, dan gedung. Masjid cukup besar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Gardu pandang berstruktur besi/baja berbentuk segitiga dibangun dengan desain tertentu memiliki tinggi lebih dari 20 meter. Gardu pandang memiliki enam area pandang yang terdiri atas tiga area pandang menghadap arah perairan dan tiga area pandang menghadap arah saluran air yang menuju hulu.

Baca Juga: Final Piala AFF, Ayah Bek Timnas Fachrudin Prediksi Garuda Menang 1-0

Gedung dibangun di beberapa lokasi. Ada tiga unit gedung kembar yang terletak di depan plakat tertera tulisan “Bendungan Pidekso”. Ada dua gedung berdesain klasik terletak di dekat jalur masuk-keluar area fasum.

Satu unit gedung dua lantai dan satu unit lainnya satu lantai. Gedung yang dua lantai di bagian depannya terdapat tulisan, “Kantor Pengelola Bendungan.”

Project Manager Pembangunan Waduk Pidekso PT PP, Nur Eko, kepada Solopos.com, Rabu (29/12/2021), menginformasikan luas area fasum lebih kurang 2 hektare (ha). Dekat jalur masuk-keluar area fasum terdapat dua unit gedung. Satu unit gedung dua lantai akan digunakan sebagai kantor pengelola bendungan.

Baca Juga: Nonbar Final Piala AFF, Keluarga Fachrudin Siapkan 400-an Nasi Bungkus

Satu unit gedung lainnya merupakan gedung engineering direncanakan untuk museum bendungan/waduk yang dibangun di wilayah kerja Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS)

“Tiga unit gedung yang bentuknya sama [kembar] akan digunakan sebagai rumah dinas pengelola bendungan,” kata lelaki yang akrab disapa Eko itu saat dihubungi Solopos.com.

Area fasilitas umum (fasum) Waduk Pidekso, Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri dilengkapi sejumlah infrastruktur, seperti masjid, gardu pandang, kantor pengelola, dan lainnya. Foto diambil Selasa (28/12/2021). (Solopos.com/Rudi Hartono)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya