SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com. MILAN—Debut Krzysztof Piatek bersama AC Milan saat melawan Napoli di Seri-A akhir kurang berkesan. Baru masuk pada menit ke-72 menggantikan Patrick Cutrone, striker anyar yang didatangkan dari Genoa ini gagal memecah kebuntuan Milan di laga itu.

Waktu 18 menit relatif sempit bagi Piatek untuk membuktikan kualitas sebenarnya. Namun striker Timnas Polandia itu bakal punya kesempatan lebih luas saat Rossoneri kembali menghadapi Napoli, kali ini di perempat final Coppa Italia, Rabu (30/1/2019) dini hari WIB.

Promosi Mabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

Pelatih Milan, Gennaro Gattuso, diyakini bakal memasang Piatek sejak menit awal untuk menggedor pertahanan Napoli. “Piatek sudah membuktikan ketajamannya di Genoa [13 gol di Seri-A]. Waktunya dia membuktikannya bersama kami,” ujar bek Milan, Mateo Musacchio, seperti dilansir Football Italia, Senin (28/1/2019).

Striker berusia 23 tahun itu diyakini akan punya motivasi berlipat ketika melawan Partenopei, julukan Napoli. Selain memburu gol perdana bersama Rossoneri, Piatek ingin melampiaskan dendam pada Napoli yang pernah menolaknya pada 2016 silam. Saat itu Piatek yang masih membela tim Polandia, Cracovia, pernah ditawarkan ke Napoli. Namun Partenopei sama sekali tak menggubrisnya. Genoa akhirnya yang mendapat tanda tangan sang striker dengan mahar 4,5 juta euro. Nominal itu kemudian meningkat menjadi 35 juta euro atau tujuh kali lipat saat Piatek dijual ke Milan.

Gattuso sendiri belum berencana memainkan Piatek bersama Cutrone dalam formasi 4-4-2. Piatek kemungkinan bakal dipasang sebagai ujung tombak dalam formasi 4-3-3, ditopang Suso dan Hakan Calhanoglu di sisi sayap. Gattuso mengaku enggan bermain dengan empat gelandang karena berisiko kehilangan penguasaan lapangan. “Untuk sekarang mereka [Piatek dan Cutrone] tak akan main bersama, ini soal keseimbangan tim,” ujar sang pelatih.

Sementara itu Napoli bakal tanpa Fabian Ruiz dalam lawatan keduanya dalam tempo tiga hari ke San Siro. Gelandang Napoli itu absen karena mendapat kartu merah saat melawan Milan di Seri-A. Kondisi ini tentu kian memukul Partenopei mengingat Ruiz menjadi salah satu elemen penting dalam penyerangan. Napoli memang perlu memperbaiki efektivitas lini serang menyusul striker mereka yang banyak membuang peluang akhir pekan lalu.

AC MILAN VS NAPOLI
Stadion San Siro (Milan)
Live TVRI, Rabu (30/1) pukul 02.45 WIB

Perkiraan susunan pemain
AC Milan (4-3-3): Donnarumma; Calabria, Romagnoli, Musacchio, Rodriguez; Kessie, Bakayoko, Paqueta; Suso, Piatek, Calhanoglu
Pelatih: Gennaro Gattuso (Italia)

Napoli (4-4-2): Meret; Hysaj, Maksimovic, Koulibaly, Ghoulam; Callejon, Allan, Diawara, Ruiz; Mertens, Insigne
Pelatih: Carlo Ancelotti (Italia)

Head to head
27/1/2019 Milan 0-0 Napoli
26/8/2018 Napoli 3-2 Milan
15/4/2018 Milan 0-0 Napoli
Sumber: Calciomercato/Soccerway.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya