SOLOPOS.COM - Cuitan Carter minta nugget ayam gratis jadi tweet dengan retweet terbanyak sepanjang masa . (Istimewa/Twitter)

Trending sosmed kali ini tentang kicauan dengan paling banyak retweet.

Solopos.com, NEVADA – Seorang pria mencuitkan tweet dengan retweet terbanyak sepanjang masa hanya karena dirinya ingin nugget ayam gratis selama satu tahun penuh. Cuitan pria bernama Carter Wilkerson @carterjwm itu mengalahkan cuitan milik Ellen Degeneres yang sebelumnya mendapat predikat tweet dengan retweet terbanyak sepanjang masa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rekor ini dimuat secara resmi di laman blog milik Twitter, Selasa (9/5/2017). Carter mencuitkan pertanyaan kepada akun resmi perusahaan makanan cepat saji asal Amerika Serikat, Wendy’s @wendys,Rabu (5/4/2017). Pertanyaan Carter adalah berapa retweet yang ia butuhkan agar bisa mendapat nugget ayam gratis selama satu tahun. Cuitan tersebut dijawab pengelola akun @wendys dengan 18 juta retweet.

Carter mengunggah foto capture cuitannya tersebut dan mencuitkan pernyataan meminta pertolongan warganet agar me-retweet cuitannya itu. Berdasarkan pantauan Solopos.com, Rabu (10/5/2017) sore pukul 16.37 WIB, cuitan Carter sudah mendapat lebih dari 3,5 juta retweet. Meski masih jauh dari angka 18 juta, cuitan Carter itu sudah menghebohkan dunia Twitter.

Janji United Airlines memberikan penerbangan gratis untuk Carter (Twitter)

Janji United Airlines memberikan penerbangan gratis untuk Carter. (Istimewa/Twitter)

Cuitan Carter itu resmi menjadi tweet dengan retweet paling banyak sepanjang masa, mengalahkan swafoto Ellen DeGeneres yang mendapat retweet sebanyak 3,4 jutaan. Ellen DeGeneres bahkan sudah merasa rekornya akan dipatahkan, ia membahas cuitan Carter pada acara yang ia bawakan The Ellen Show pada Kamis (13/4/2017).

Cuitan yang awalnya hanya candaan agar mendapat nugget ayam gratis itu kini menjadi perhatian dunia dan menjadi gerakan yang lebih besar. Twitter bahkan sampai merilis tagar #NuggsForCarter yang akan memunculkan emoji sekantung nugget ayam ketika dicuitkan.

Akun milik Carter yang pada 1 April 2017 hanya memiliki 138  follower dan belum terverivikasi, kini sudah memiliki lebih dari 113.000 follower dan telah diverivikasi Twitter. Sebagai bentuk penghargaan kepada semangat Carter, Wendys memberi Carter kartu voucer gratis nugget ayam selama satu tahun dan dana sumbangan untuk panti asuhan yang diatasnamakan Carter senilai US$100.000 atau setara dengan Rp1,3 miliar.

Carter juga tidak ingin fenomena ini menguap sia-sia, ia membuat laman nuggsforcarter.com untuk mengumpulkan dana sumbangan bagi anak terlantar.

Ucapan selamat dan dukungan untuk Carter dari Microsoft, Google, dan Amazon (Twitter)

Ucapan selamat dan dukungan untuk Carter dari Microsoft, Google, dan Amazon (Twitter)

 Fenomena itu juga menarik perhatian berbagai akun perusahaan besar. Microsoft, Google, dan Amazon bergantian mencuitkan ucapan selamat bagi Carter. Akun United Airlines menjanjikan penerbangan gratis ke restoran Wendys di seluruh kota yang dijangkau pesawat United Airlines kalau Carter mendapat 18 juta retweet.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya