SOLOPOS.COM - Hurrem dan Firuze di Abad Kejayaan (24sata.hr)

Abad Kejayaan Antv malam ini berkisah tentang kemarahan Hurrem mengetahui Firuze adalah selir favorit baginda.

Solopos.com, SOLO – Serial Turki Abad Kejayaan Antv, Rabu (13/5/2015) malam ini, berlanjut dengan Helena yang terus memikirkan Mustafa. Ia yakin Mustafa akan kembali kepadanya di Manisa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mihrima yang kini beranjak dewasa berjanji mengunjugi Mahidevran sebelum kepergiannya ke Manisa bersama Mustafa. Hurrem mendatangi kamar Mehmet dan berkata sudah saatnya bagi Mehmet menyandang status pewaris tahta. Mehmet terlihat tidak senang, ia tahu sesungguhnya pewaris tahta bukanlah dirinya.

Firuze pergi ke teras dan terus melihat kamar baginda. Hal yang ia nantikan pun datang, baginda datang ke teras dan melihat ke arahnya. Saat itu Hurrem datang, ia bertanya kepada Firuze siapakah yang tengah ia lihat? tapi Firuze tak mengakuinya.

Hurrem semangat menghadiri upacara penobatan Mehmet. Ia mendoakan agar Mehmet mendapat kebahagiaan. Di acara itu, Mihrima melihat seorang pria tampan yang mampu mencuri hatinya.

Gulfem mengatakan kepada Firuze agar mempersiapkan diri karena baginda akan menemuinya malam ini. Sumbul mengatakan kepada Hurrem bahwa ada seorang wanita di kamar baginda.

Hurrem marah dan mendatangi kamar baginda. Ia begitu terkejut mendengar suara tawa dari arah kamar baginda. Dengan langkah gontai, Hurrem menuju kamarnya. Ia menangis semalaman.

Sumbul mengatakan kepada Firuze bahwa ia menjadi wanita beruntung yang akan menghibur Mehmet. Firuze terkejut mendengarnya. Firuze  mendatangi kamar Hurrem. Firuze mengatakan hal yang sesungguhnya kepada Hurrem. Ia mengakui bahwa dirinya adalah selir favorit baginda. Firuze adalah orang yang selama dua tahun ini dicari oleh Hurrem. Mendengar pengakuan Firuze, Hurrem pun sakit hati, ia marah besar kepada Firuze.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya