SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Espos)--Sebanyak sembilan nama bakal ramaikan bursa pemilihan Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sragen dalam Musyawarah Daerah (Musda) yang digelar mulai Sabtu-Minggu (13-14/11) di Gedung Korpri Sragen.

Sembilan nama tersebut di antaranya dr Aris Surawan yang saat ini menjabat sebagai legislator Sragen, Dedy Endriyatno merupakan Ketua DPD PKS incumbent, Rohmad Tedjo Kuncoro, Idris Bruhanudin, Ali Basarudin, Gunawan, Ahmad Fataqun, Wahyudi.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Tiga nama disebut-sebut merupakan kandidat kuat yang bakal menduduki kursi Ketua DPD PKS Sragen, yakni dr Aris Surawan, Dedy Endriyatno dan Rohmat Tedjo Kuncoro.

Pejabat Sementara (Pjs) Ketua DPD PKS Sragen Dedy Endriyatno saat dihubungi Espos, Jumat (12/11), penjaringan bakal calon Ketua DPD PKS dilakukan oleh tim independen yang merupakan gabungan dari Dewan Pengurus Wilayah (DPW) dan DPD Sragen.

Menurut dia, semula ada 32 nama yang dijaring tim. Dari hasil penggodokan di internal tim, kata dia, mengerucut menjadi 16 nama dan akhirnya menjadi sembilan nama itu.

“Kesembilan nama itu semua bakal menempati jabatan di tiga lembaga PKS, yakni di DPD PKS, Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) dan Dewan Syariah Daerah (DSD). Semua akan berkompetisi secara sehat melalui forum Musda PKS,” tegasnya.

trh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya