SOLOPOS.COM - Gedung Rektorat UNS Solo. (Instagram/@uns.official)

Solopos.com, SOLO — Sembilan orang resmi terdaftar sebagai bakal calon Rektor Universitas Sebelas Maret atau UNS Solo masa bakti 2023-2028 hingga batas akhir penutupan pendaftaran, Senin (10/10/2022) pukul 19.00 WIB.

Nantinya sembilan bakal calon tersebut akan disaring oleh Panitia Penjaringan dan Penyaringan Calon Rektor (P3CR) UNS sebelum dinilai oleh Majelis Wali Amanat (MWA) UNS dan maju ke jenjang lanjutan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam siaran pres yang diterima Solopos.com, Selasa (11/10/2022), Ketua Tim Teknis P3CR, Agus Riwanto, menyebut sembilan bakal calon Rektor UNS ini semuanya berasal dari internal UNS.

“Hingga batas akhir waktu pendaftaran, ada sembilan pendaftar. Para pendaftar ini kami beri waktu untuk mengumpulkan berkas pendaftaran hingga Selasa [11/10/2022] pukul 19.00 WIB,” ujarnya.

Kesembilan bakal calon Rektor tersebut adalah Guru Besar UNS Solo. Berikut daftar dan profil singkatnya:

Baca Juga: 8 Profesor Mendaftar Pemilihan Calon Rektor UNS Solo 2023-2028

1. Prof Dr Ir Samanhudi

Samanhudi tercatat sebagai Dekan Fakultas Pertanian UNS yang juga penerima Penghargaan Satya Lencana Karya Satya Pengabdian XX Tahun dari Presiden Republik Indonesia pada 2016. 

2. Prof Dr Hartono

Guru Besar dari Fakultas Kedokteran UNS ini juga menjabat Direktur Rumah Sakit UNS sejak 2019. Pria berusia 57 tahun ini pernah meraih penghargaan sebagai Dosen Berprestasi Tingkat Universitas dari UNS pada 2014.

3. Prof Dr Kuncoro Diharjo

Ia menjabat sebagai Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi UNS. Guru Besar Teknik Mesin berusia 51 tahun ini juga meraih sejumlah penghargaan di antaranya Peringkat I Dosen Berprestasi Tingkat UNS 2010.

Kemudian Juara II Lomba Inovasi Berbasis Paten Bidang Mekanik Tingkat Nasional, Dalam Rangka Peringatan HKI Sedunia ke-10 dari Dirjen HKI, Jakarta  pada 2010.

Baca Juga: Pemilihan Rektor UNS Solo, Pendaftar Boleh dari Perguruan Tinggi Lain

4. Prof Dr Reviono

Saat ini menjabat Dekan Fakultas Kedokteran UNS, pria berusia 57 tahun ini juga adalah Dosen Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi serta konsultan bidang infeksi. Reviono lulusan Doktor di Universitas Airlangga Surabaya pada 2010.

5. Prof Dr rer nat Sajidan

Saat ini menjabat Wakil Rektor Perencanaan Kerja Sama Bisnis dan Informasi UNS. Guru Besar dari fakultas MIPA ini merupakan lulusan Sains dan Genetika di salah satu kampus kenamaan Berlin, Jerman, Humboldt University. Berusia 56 tahun, Sajidan juga pernah menjabat sebagai Koordinator Kerjasama Luar Negeri UNS.

6. Prof Venty Suryanti

Satu dari dua perempuan yang menjadi bakal calon Rektor UNS. Saat ini menjabat sebagai Wakil Dekan Akademik Riset dan Kemahasiswaan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNS.

Perempuan berusia 50 tahun asal Wonogiri ini memiliki keahlian di bidang Biokimia. Ia juga merupakan lulusan kampus terbaik di Britania Raya, The University Of New South Wales.

Baca Juga: Faktor Usia, Jamal Wiwoho Tak Bisa Maju Lagi Jadi Rektor UNS Solo 2023-2028

7. Prof Dr I Gusti Ayu Ketut Rachmi Handayani

Satu lagi perempuan yang mendaftar bakal calon Rektor UNS. Ia merupakan Dekan Fakultas Hukum UNS saat ini dengan keahlian di bidang Hukum Administrasi Negara (HAN).

Tak hanya itu, I Gusti Ketut Rachmi Handayani juga pernah menjabat di Komite Ahli Bidang Lingkungan Hidup Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal pada 2007.

8. Prof Dr Bandi

Saat ini menjabat sebagai Wakil Rektor Umum dan Sumber Daya Manusia UNS. Guru Besar berusia 58 tahun ini merupakan dosen Akuntansi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNS. Ia juga pernah menjabat sebagai Sekretaris Senat Fakultas Ekonomi UNS pada 2011-2015.

9. Prof Irwan Trinugroho

Prof Irwan menjadi bakal calon Rektor UNS termuda dengan usianya yang baru menginjak 38 tahun. Saat ini ia menjabat sebagai Direktur Direktorat Kerjasama Pengembangan dan Internasionalisasi UNS.

Ia merupakan Guru Besar dari FEB UNS dan baru dikukuhkan pada 2021 sebagai Guru Besar termuda. Ia juga menerbitkan 37 jurnal di mana 19 di antaranya diterbitkan oleh salah satu penerbitan jurnal ternama, Scopus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya