SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Sedikitnya ada 823 peserta seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) Panitia Lokal 44 Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo yang mangkir alias tidak hadir pada pelaksanaan ujian tulis hari pertama.

Berdasarkan data yang dihimpun Espos, pada hari pertama Rabu (16/6) dari jumlah peserta 17.722, ada 803 orang yang tidak mengikuti tes potensi akademik (TPA) dan jumlah tersebut semakin bertambah pada pelaksanaan ujian tes bidang studi dasar sehingga total peserta yang tidak hadir mencapai 823 orang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut Ketua Panitia Lokal SNMPTN 44 Solo, Prof Dr Ravik Karsidi MS, pada hari pertama pelaksanaan tim pengawas memantau secara ketat ujian tulis yang digelar di 915 lokasi, kendati sempat mencurigai beberapa peserta namun panitia tidak menemukan sesuatu yang ganjil.

“Kami memang memantau peserta sehingga jika ada peserta yang mencurigakan kami hal tersebut akan tercantum dalam berita acara,” jelas dia ketika jumpa pers di Rumah Makan Goela Klapa Manahan Solo, Kamis (17/6).

Dia mengungkapkan, sejumlah peserta yang tidak mengikuti ujian pada tahap pertama maka mereka akan kehilangan skor nilai tersebut, padahal akan membantu meningkatkan hasil nilai secara keseluruhan.

das

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya