Senin, 11 Juli 2011 - 11:41 WIB

800 polisi jaga sidang Ampera

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Sebanyak 800 personil polisi Senin (11/7) disiagakan untuk menjaga ketat sidang putusan para terdakwa rusuh Ampera yang terjadi akhir tahun lalu. Mereka berjaga mulai dari area parkir di luar gedung Pengadilan Negeri Jakarta Selatan hingga di dalam area gedung pengadilan. Sebagian polisi tampak membawa senjata laras panjang bahkan ada yang menyamar sebagai pengunjung sidang.

Kepala Satuan Reserse Kriminal AKBP Budi Irawan, di PN Jakarta Selatan Senin (11/7) mengatakan, pengamanan ini untuk mengantisipasi terjadinya kerusuhan. Sedangkan yang berlaku sebagai ketua majelis hakim dalam sidang rusuh Ampera kali ini adalah Singit Ellier dengan hakim Kusno dan Edwin menjadi anggota majelis hakim.

Advertisement

Kerusuhan Ampera terjadi pada 29 September 2010 lalu, saat PN Jaksel menggelar sidang kasus pembunuhan di Kafe Blowfish. Pendukung terdakwa kasus pembunuhan itu bentrok dengan pendukung keluarga korban yang mengakibatkan tiga orang tewas dengan luka bacok dan tembak. Enam orang ditetapkan sebagai tersangka dan dituntut hukuman lima hingga delapan tahun penjara. [dtc/dev]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif