SOLOPOS.COM - Head of Region Indosat Central & West Java Hari Sukomono (dua dari kiri) dan Direktur and Chief of Wholesale and Enterprise Officer Indosat Herfini Haryono (dua dari kanan) pada Launching Indosat Ooredoo di Kantor Indosat Semarang Jl. Pandanaran, Kamis (19/11/2015). (Insetyonoto/JIBI/Solopos)

Operator seluler Indosat Ooredoo mengatakan jaringan 4G LTE Advanced Network miliknya telah menjangkau wilayah Jateng.

SEMARANG-Seiring perubahan nama Indosat menjadi Indosat Ooredoo, jaringan 4G LTE Advanced Network Idosat telah menjangkau ke seluruh kabupaten/kota di Jawa Tengah dan Jogja.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Head of Region Indosat Central & West Java Hari Sukomono mengatatkan pelanggan Indosat di Jawa Tengah dan Jogja sudah bisa menikmati jaringan 4G LTE.
“Kami sudah menjangkau wilayah pantura timur Jateng sampai Pati dan Rembang, pantura barat sampai Purwokerto dan Tegal, serta bagian selatan Solo dan Jogja,” katanya pada Launching Indosat Ooredoo di Kantor Indosat Semarang Jl. Pandanaran, Kamis (19/11/2015).

Hadir dalam acara tersebut Direktur and Chief of Wholesale and Enterprise Officer Indosat Herfini Haryono dan General Manager Major & Strategic Accounts Indosat Feby Sallyanto.
Untuk menikmati koneksi 4G LTE, lanjut Hari para pelanggan dapat mendaftar diri ke galeri Indosat terdekat guna mendapatkan kartu baru 4G, “Tarif 4G sama dengan tarif 3G, tapi pelanggan 4G mendapatkan keuntungan kecepatan tinggi sampai 122 mbps,” tandasnya.

Sementara itu, Herfini Haryono mengungkapkan launching Indosat Ooredoo dilakukan secara serentak di sembilan kota lainnya di Indonsia.

Di Jakarta peluncurkan dilakukan oleh President Director and CEO Indosat Ooredoo Alexander Rusli.
“Identitas baru Indosat Ooredoo mengambarkan transformasi perusahaan yang menyeluruh dengan menjadikan digital sebagai DNA perusahaan,” ujar dia.

Alexander Rusli dalam keterangan tertulis menyatakan PT Indosat Tbk meluncurkan identitas baru Indosat Ooredoo untuk menjadi pemimpin layanan digital bagi masyarakat dan menuju perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia.

Indonesia, menurut Rusli saat ini telah berkembang menjadi negara dengan ekonomi berbasis digital (digital economy).

“Kami ingin dunia digital lebih dari sekedar konektivitas. Dunia digital harus bersahabat, simpel, dan mudah diakses sehingga semua pihak dapat melakukan banyak hal,” beber dia.

Ke depan, imbuh dia, Indosat Ooredoo mentargetkan untuk menjadi nomor satu dalam pendapatan, pengalaman, dan brand digital pilihan pelanggan.

Untuk mencapai target itu, akan menghadirkan layanan digital yang lebih mudah diakses, simpel, dan terjangkau untuk semua pihak melalui tiga pilar kekuatan baru meliputi, produk serta layanan yang memberikan kebebasan.
Selain itu jaringan data yang unggul, dan memperlakukan pelanggan sebagai sahabat.

”Hari ini [kemarin] dengan satu tombol Indosat Ooredoo siap mengaktifkan 4G LTE Anvenced Network yang mampu menyediakan kecepatan sampai 112 mbps,” ujar dia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya