SOLOPOS.COM - Sejumlah jemaah calhaj asal Jogja menunggu proses pembuatan paspor di Kantor Imigrasi Jogja, Sabtu (17/3/2018). (Harian Jogja/Abdul Hamid Razak)

Kalau paspor yang sudah selesai kami kirimkan ke masing-masing Kemenag di kabupaten dan kota

Harianjogja.com, SLEMAN-Hingga pekan ini sudah 660 paspor jemaah calon haji (calhaj) dari Gunungkidul dan Bantul sudah selesai diproses.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Jogja Syahrial mengatakan, untuk jemaah lainnya lainnya masih dalam tahap pengambilan data dan biometrik. Sebanyak 1.142 calhaj asal Sleman akan mengikuti perekaman pada 24 dan 31 Maret mendatang.

“Kalau paspor yang sudah selesai kami kirimkan ke masing-masing Kemenag [di kabupaten dan kota]. Jadi pengambilannya di Kantor Kemenag agar tidak usah berbondong-bondong ke Kantor Imigrasi,” jelasnya, Sabtu (17/3/2018).

Baca juga : Pembuatan Paspor Jamaah Calon Haji Selesai Maret Ini

Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kota Jogja Ahmad Mustafid menjelaskan, ada sekitar 345 calhaj asal Jogja yang mengurus pembuatan paspor pada Sabtu (17/3/2018). Dari 490 calhaj asal Jogja sebanyak 21 orang meninggal dunia sebelum berangkat.

“Kepastian jumlah calhaj yang akan berangkat tahun ini kami masih menunggu selesainya pelunasan biaya haji tahap kedua. Ini masih dinamis karena nanti bisa jadi ada yang belum dapat melunasi, meninggal dunia atau mengundurkan diri,” katanya.

Adapun dua calhaj asal Jogja pasangan suami istri Saeno dan Rahayu warga sagan Jogja tampak ceria bisa mengikuti proses pembuatan paspor tersebut. Pasutri ini mengaku sejak 2011 menunggu keberangkatan untuk menunaikan ibadah haji.

“Sebenarnya kami pernah membuat paspor saat pergi umrah, tapi ketelingsut. Karena tidak ditemukan, kami buat paspor lagi. Sekalian ganti perubahan data,” kata Rahayu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya