SOLOPOS.COM - Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden FIFA Gianni Infantino di Piala Dunia 2018 lalu. (Twitter @KremlinRussia_E)

Solopos.com, SOLO — Ukraina mendapat dukungan dari banyak negara setelah diinvasi Rusia sejak 24 Februari 2022.

Puluhan negara menentang keras aksi Rusia karena dapat memicu terjadinya Perang Dunia ke-3.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun tidak semua negara berada di belakang Ukraina menghadapi invasi Rusia. Ada sejumlah negara yang malah mendukung tindakan Rusia tersebut.

Baca Juga: Menginvasi Ukraina, Seberapa Besar Kekuatan Senjata Nuklir Rusia?

Berikut negara yang mendukung Rusia, seperti dikutip Solopos.com dari berbagai sumber, Rabu (9/3/2022).

1. China

Puluhan tahun lalu Rusia dan China pernah berebut Pulau Zhenbao. Namun meski pernah bersengketa dengan Rusia, saat ini China menjadi mitra utama Rusia.

China dan Rusia resmi menjalin kerja sama multidimensi mulai dari perdagangan, militer hingga luar angkasa.

Posisi China yang sedang berperang ekonomi dengan Amerika Serikat (pendukung kuat Ukraina) diduga memperkuat sikap mereka mendukung Rusia.

2. Chechnya

Chechnya secara terang-terangan memberikan dukungan atas aksi Rusia yang menginvasi Ukraina dengan mengirimkan 12.000 pasukan perang mereka.

3. Iran

Sebagaimana diketahui, Iran kerap bersitegang dengan Amerika Serikat hingga berujung pada sanksi ekonomi. Kondisi itu membuat Rusia mengambil langkah mendukung Iran.

Rusia memasok senjata ke Iran dalam perang Suriah. Dalam invasi yang terjadi saat ini, Iran memberikan dukungan terhadap Rusia.

4. Myanmar

Rusia adalah negara pemasok utama senjata militer Myanmar. Saat awal invasi Rusia, Jenderal Myanmar memuji Rusia dengan menyebutnya sebagai pemimpin terkuat di dunia.

5. Suriah

Suriah menjadi pendukung setia Rusia sejak perang Suriah pada 2015. Saat itu Rusia mengirimkan serangan udara sebagai bentuk dukungan terhadap pasukan rezim Assad. Terkait invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina, Suriah menyebutnya sebagai langkah untuk mengoreksi sejarah.

6. Venezuela

Venezuela menjadi salah satu negara yang menjalin hubungan sangat baik dengan Rusia. Presiden Venezuela Nicolas Maduro mendukung penuh invasi Rusia sebagai bentuk kecaman terhadap tindakan agresif NATO.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya