SOLOPOS.COM - Kapal Ferry ASDP (Istimewa/ASDP).

Solopos.com, BIAK NUMFOR – Enam kapal laut milik PT ASDP Indonesia Ferry telah disiapkan untuk melayani kebutuhan angkutan Lebaran bagi masyarakat berbagai daerah di Provinsi Papua dan Papua Barat.

“Enam kapal Ferry yang kami siagakan untuk melayani angkutan Lebaran, dalam kondisi baik, ” ujar General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Rully Julianto menanggapi kesiapan angkutan Lebaran di Biak seperti dilansir Antara, Rabu (22/3/2023).

Promosi Telkom dan Scala Jepang Dorong Inovasi Pertanian demi Keberlanjutan Pangan

Ia menyebutkan, transportasi kapal Ferry untuk angkutan Lebaran selain untuk layanan penumpang juga melayani angkutan bagi kendaraan bermotor. Rully mengharapkan, enam kapal PT ASDP Indonesia Ferry akan senantiasa beroperasi sesuai dengan jadwal dan rute tujuan di wilayah Papua.

Dari enam kapal Ferry, lanjut Rully, dua unit di antaranya untuk melayani angkutan penumpang di Danau Sentani Kabupaten Jayapura. Sedangkan untuk kapal Ferry di Biak, menurut Rully, akan melayani angkutan penumpang dan kendaraan dengan tujuan pulau Numfor hingga Manokwari Papua Barat.

“Indonesia Ferry tetap berkomitmen senantiasa untuk memenuhi kebutuhan transportasi laut bagi masyarakat di wilayah pesisir Tanah Papua,” ujarnya.

Kehadiran pelayanan angkutan laut di Papua, lanjut Rully, untuk mewujudkan visi PT ASDP Indonesia Ferry yakni terdepan dalam menghubungkan masyarakat dan pasar melalui jasa penyeberangan-pelabuhan terintegrasi dan tujuan wisata waterfront.

Sedangkan misi PT ASDP Indonesia Ferry, lanjut dia, aktif mendukung dan berperan dalam pengembangan ekonomi melalui layanan logistik dan tujuan wisata pilihan. “Serta secara konsisten mengedepankan keselamatan dan layanan penuh keramahan, tulus dan berkualitas,” katanya.

Untuk angkutan laut keluar Papua akan dilayani kapal PT Pelni KM Sinabung dan KM Ciremai serta untuk angkutan antar wilayah di Biak dilayani kapal motor Sabuk Nusantara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya