SOLOPOS.COM - Ilustrasi menulis surat lamaran kerja. (Freepik)

Solopos.com, SOLO — Mencari kerja bagi lulusan baru jadi sebuah tantangan besar. Apalagi saat ini persaingan para pencari kerja begitu ketat sehingga dibutuhkan usaha yang keras. Salah satunya bisa dimulai lewat penyusunan surat lamaran yang efektif saat melamar pekerjaan.

Ada banyak contoh surat lamaran kerja yang dapat dipakai sebagai referensi oleh para fresh graduate. Selain menggunakan acuan dari contoh-contoh tersebut, terapkan juga 5 tips berikut saat membuat surat lamaran kerja:

Promosi UMKM di Kawasan Pecinan Kya Kya Surabaya Kian Berkembang Didukung BRI

1. Gunakan Format Penulisan yang Benar

Tips pertama, pastikan untuk memakai format penulisan surat lamaran yang tepat. Surat ini merupakan jenis dokumen resmi dan dibutuhkan format yang tepat untuk menambah nilainya. Format ini bisa dilihat dari berbagai contoh surat lamaran yang ada di internet.

Secara garis besar, format penulisan surat lamaran terdiri dari salam pembuka, paragraf pembuka, inti, paragraf penutup, dan diakhiri nama serta tanda tangan. Format ini bisa dijadikan acuan dengan isi yang disesuaikan keperluan masing-masing.

2. Pastikan Memakai Bahasa Baku

Penulisan surat lamaran kerja harus selalu menggunakan bahasa yang formal atau baku. Ini adalah prinsip penting dalam membuat surat lamaran kerja. Penggunaan bahasa yang baku juga akan menambah nilai dan meningkatkan kesan perusahaan terhadap si pelamar.

Baca Juga: Perusahaan di Malaysia Ini Menggaji 81 Warga Wonogiri Rp5 Jutaan/Bulan

Jangan pernah menggunakan bahasa santai atau nonformal. Ini akan memberi kesan negatif dan seolah-olah pelamar tidak menghormati perusahaan. Selain itu penggunaan bahasa nonformal juga tidak sesuai dengan konsep surat lamaran kerja yang merupakan dokumen resmi.

Penting untuk memastikan bahwa susunan bahasa yang dipakai sudah resmi. Selain itu perhatikan juga aturan ejaan yang disempurnakan atau EYD saat menulis surat lamaran kerja. Jangan lupa, selalu lakukan pemeriksaan atau pembacaan ulang untuk memastikan tidak ada typo.

3. Sisipkan Identitas Singkat

Di dalam surat lamaran kerja, selalu sertakan identitas singkat. Meskipun sudah melampirkan CV atau resume, sangat penting untuk menyertakan identitas di bagian inti surat lamaran kerja. Identitasnya singkat saja seperti nama, tempat tanggal lahir, pendidikan terakhir, nomor telepon, dan email.

Baca Juga: Lowongan Kerja di IKN Butuh Hingga 200.000 Orang, Berminat?

Tidak perlu menyampaikan identitas yang lengkap karena secara otomatis sudah tercantum di CV. Jika perusahaan ingin melihat kembali identitas lengkap pelamar maka bisa langsung cek melalui CV atau resume terlampir.

4. Tunjukkan Kelebihan

Tak ada salahnya untuk menyertakan kelebihan pada surat lamaran kerja. Menunjukkan kelebihan di surat lamaran kerja menjadi salah satu strategi efektif untuk meningkatkan value diri sendiri di mata perusahaan. Namun ingat, jangan berlebihan dan pastikan relevan dengan posisi yang dilamar.

Sampaikan saja kemampuan atau kelebihan apa yang dimiliki sesuai dengan posisi yang akan dilamar. Jika memang relevan dan dibutuhkan oleh perusahaan, maka besar peluang bagi pelamar tersebut untuk diterima.

5. Jangan Bertele-tele

Penulisan surat lamaran kerja sebaiknya tidak bertele-tele dan dibuat singkat saja. Surat lamaran kerja ini bisa dikatakan sebagai surat pengantar yang menyatakan seseorang ingin mendaftar untuk posisi tertentu di perusahaan. Jadi tidak perlu bertele-tele dan menulis kalimat yang sulit dipahami.
Tuliskan kalimat efektif pada surat lamaran kerja.

Baca Juga: Syarat Membuat Kartu Kuning, Penting Lur!

Buatlah singkat, padat, namun mudah untuk dimengerti. Ini akan jauh lebih efektif dan bisa memperbesar peluang pelamar untuk diterima.

Jangan malas mencari sebanyak mungkin contoh surat lamaran kerja. Terutama untuk lulusan baru yang sama sekali tidak tahu cara penulisan surat lamaran kerja. Setelah melihat cukup banyak contoh atau referensi, segera coba untuk membuat surat lamaran sendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya