SOLOPOS.COM - Sat Sabhara Polresta Solo menangkap lima penjudi dadu di kawasan Gandekan pada Minggu (7/3/2021) dini hari. (Istimewa/Dok Humas Polresta Solo)

Solopos.com, SOLO – Tim Sparta Sat Sabhara Polresta Solo menangkap lima orang saat tengah berjudi jenis dadu di salah satu kawasan Gandekan, Jebres, Solo, pada Minggu (7/3/2021) dini hari. Lima orang itu ditangkap dalam kondisi mabuk minuman keras jenis ciu.

Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak melalui Kasat Sabhara Polresta Solo Kompol Sutoyo mengatakan segala bentuk penyakit masyarakat (pekat) akan diberantas oleh kepolisian.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ia menjelaskan Tim Sparta menerima aduan dari masyarakat yang masuk ke call center beserta lokasi perjudian itu. Tim lantas mengecek keberadaan lokasi perjudian.

“Setelah dicek ternyata benar, personel kami lantas menggerebek perjudian dan menangkap lima orang termasuk bandar. Kami menyita uang tunai Rp1 juta, tiga set dadu, satu set alat judi, satu batok, dan satu botol ciu,” papar dia.

Baca juga: Kaesang Pangarep Disebut Janji Nikahi Felicia, Hla Kok Malah Ngilang?

Ia menambahkan lima orang penjudi itu selurunya merupakan warga Jebres yakni P, 55, sebagai bandar lalu empat pemasang TL, 53, S, 50, JN, 39, dan WP, 40. Ia menambahkan saat ditangkap beserta barang bukti para penjudi hanya tertunduk lemas. Para pelaku dijerat Pasal 303 KUHP tentang Perjudian dengan ancaman hukuman dua tahun penjara.

“Mereka sudah dilimpahkan ke Sat Reskrim Polresta Solo untuk dimintai keterangan dan menjalani proses hukum. Masyarakat jika menemukan adanya pekat dapat menghubungi kami lewat call center. Identitas pemberi informasi kami jamin aman,”papar dia.

Menurutnya, sesuai arahan pimpinan operasi pekat dengan sasaran PSK maupun jual beli miras akan terus diberantas untuk mewujudkan program Solo Bebas Pekat.

"Istilahnya molimo itu pekat semua. Tidak ada ruang bagi pekat, pasti akan kami tindak. Kalau perjudian online akan kami berantas oleh Tim Siber,” papar Kapolresta Solo belum lama ini.

Baca juga: 5 Sate Kambing Paling Enak di Solo, Mana Langgananmu?

Kapolresta menyebut jajaran Polresta Solo memiliki kemampuan Tim Siber untuk mengidentifikasi jika diketahui ada lokasi perjudian online di Solo. Namun, jika perjudian online itu lintas wilayah, tidak menutup kemungkinan Tim Siber di tingkat Polda atau Mabes Polri.

Seluruh aduan pasti akan ditindaklanjuti pagi, siang, atau malam. Hal itu untuk mewujudkan kondusivitas Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya