SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — PT Aplikasi Karya Anak Bangsa atau yang lebih dikenal dengan Go-Jek mengaku telah membangun 400 unit rumah untuk mitra Gojek melalui program Gojek Swadaya di seluruh Indonesia.

Head of Corporate Affairs Gojek Jateng, DIY, Jatim Bali dan Nusa Tenggara, Alfianto Domy Aji, menjelaskan program Gojek Swadaya sangat membantu mitra untuk mendapatkan rumah. Pasalnya, untuk cicilan rumah hanya senilai Rp48.000 setiap harinya, sehingga meringankan untuk mitra driver.

Promosi Desa BRILiaN 2024 Resmi Diluncurkan, Yuk Cek Syarat dan Ketentuannya

“Program Gojek Swadaya ini sangat membantu mitra kami dalam mendapatkan rumah. Antusiasme mitra kami pun cukup baik menyambut program ini,” kata Aji di Kota Semarang, Jateng, Rabu (20/2/2019).

Dia menjelaskan melalui program tersebut mitra driver Gojek mendapat akses pengelolaan keuangan, yang meliputi diskon kebutuhan operasional, cicilan ringan, akses layanan jasa keuangan seperti perbankan dan asuransi, serta akses terhadap penghasilan tambahan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Saat ini, lebih dari satu juta mitra driver bergabung dan mencari nafkah untuk dirinya dan keluarga mereka melalui platform yang telah disediakannya. Namun, menurutnya membantu mencari nafkah hanyalah separuh dari perjuangan Gojek.

Sebagai technology enabler, Gojek terus berupaya mengusahakan para mitra driver untuk dapat meningkatkan kesejahteraan melalui berbagai cara. “Melalui Gojek Swadaya, kami secara proaktif bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menyediakan berbagai akses yang dibutuhkan, meliputi keringanan dalam biaya pengeluaran operasional, proteksi dan perlindungan finansial, serta perencanaan keuangan jangka panjang bagi mitra dan keluarga,” ujarnya.

Sebelumnya, Strategic Regional Head Gojek Jawa Tengah, Delly Nugraha, menerangkan dalam merancang program-program Gojek Swadaya. Gojek senantiasa melakukan survei lapangan serta mengadakan diskusi dua arah untuk mengetahui aspirasi dan kebutuhan utama para mitra driver.

”Dari hasil temuan lapangan, terhitung ribuan mitra driver di Semarang telah terdaftar sebagai penerima manfaat proteksi keselamatan kerja serta puluhan lainnya telah mampu mencicil rumah dengan biaya yang sangat terjangkau. Dan kami optimis bahwa angka penerima manfaat ini akan terus bertambah,” pungkasnya.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya