SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Duka mendalam masih dirasakan oleh mantan Presiden Baharuddin Jusuf Habibie sepeningal istri tercintanya, Ibu Hasri Ainun Habibie, yang wafat akibat sakit. Habibie merasa terus terbayang-bayang oleh sosok almarhumah sampai-sampai dia mengalami pengalaman gaib.

“Saya lagi salat, saya baru ‘Allahu Akbar’ (takbir), tiba-tiba saya tutup mata wajah Ibu Ainun ada di sebelah saya pakai mukena putih,” ucap Habibie saat menyampaikan kesannya terhadap almarhumah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Habibie menyampaikan itu dalam acara peringatan 40 hari meninggalnya Ibu Ainun di Kediamannya, Jl Patra Kuningan XIII, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (29/6) malam.

“Langsung saya bereaksi dalam bahasa Jerman. Saya sampaikan ‘Kamu mau ikut salat dengan saya, ya? Okey deh, saya pimpin, ya,” lanjut dia.

Namun, kisah Habibie, setelah berkata seperti itu, ia justru merasa tidak mampu melanjutkan ibadahnya. Hanya satu rekaat saja. Lalu, ia larut dalam air mata serta memanjatkan doa-doa untuk arwah Ibu Ainun.

“Saya hanya mampu satu rakaat. Setelah itu saya tidak tahan. Saya menangis, mungkin 20 menit. Anak-cucu saya sedang menunggu,” ungkap Habibie dengan nada haru.

Hadir dalam peringatan 40 Hari meninggalnya Ibu Ainun ini antara lain Wakil Presiden (wapres) Boediono, mantan Wapres Jusuf Kalla, dan anggota Watimpres Jimly Asshiddiqie. Acara yang diisi dengan doa, tahlil, dan tausiah ini diikuti pula oleh seribuan jemaah dari 31 kelompok jemaah pengajian.

Ainun Habibie wafat, Sabtu 22 Mei 2010 setelah menjalani perawatan medis di rumah sakit di Muenchen, Jerman. Jenazah almarhumah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata pada Selasa (25/5/2010) beberapa saat setelah tiba di Tanah Air.

dtc/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya