SOLOPOS.COM - Peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) non guru Sukoharjo mengikuti uji seleksi kompetensi di UPT BKN Semarang Senin (11/10/2021). (Istimewa/BKPP Sukoharjo)

Solopos.com, SUKOHARJO – Sebanyak empat orang peserta ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Sukoharjo diundang untuk mengikuti ujian susulan pada Rabu (20/10/2021) dan Minggu (31/10/2021). Kesempatan diberikan lantaran peserta ujian berhalangan hadir karena terkonfirmasi Covid-19.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sukoharjo, Sumini, mengatakan keempat peserta tersebut sebelum hari ujian sudah memberitahukan kepada panitia penyebab ketidakhadirannya. Untuk memenuhi tanggung jawab memberikan hak yang sama, panitia memberikan kesempatan agar peserta tetap bisa mengikuti ujian SKD CPNS setelah peserta tersebut selesai menjalani isolasi.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Baca Juga: 13 Motor Berknalpot Brong Disikat Tim Pandawa Polres Sukoharjo

“Selama pelaksanaan kemarin total ada empat orang yang tidak bisa hadir. Ada yang beberapa hari sebelumnya sudah melaporkan kalau terkonfirmasi Covid-19 dan harus isolasi mandiri, ada juga yang diketahui pada hari ujian. Data empat orang tersebut kami laporkan ke pusat dan diputuskan mereka bisa mengikuti ujian susulan,” beber dia kepada Solopos.com, Senin (18/10/2021).

Empat orang tersebut nantinya akan menjalani ujian di sesi III di tiga tempat yang berbeda. Sebanyak dua orang peserta ujian dijadwalkan LPPKS, Karanganyar pada Rabu (20/10/2021) dan dua orang lainnya dijadwalkan mengikuti ujian di Titik Mandiri BKN DIY dan UPT BKN Semarang pada Minggu (31/10/2021).

“Untuk syarat tetap sama seperti peserta lainnya. Mereka wajib membawa hasil uji antigen atau swab PCR pada hari ujian. Meskipun hanya sedikit yang ujian tetap kami layani maksimal,” beber dia.

Baca Juga: Tak Hanya Arca, Tim Arkeolog Juga Temukan Pagar Candi di Weru Sukoharjo

Terkait pengumuman peserta yang lolos ujian SKD, nantinya akan bersifat kolektif menunggu seluruh wilayah dan peserta selesai mengikuti ujian susulan. Sementara itu, terkait ujian PPPK non guru, untuk ujian yang berlokasi di UPT BKN Semarang sudah dilaksanakan pada Senin (11/10/2021).

Dari 17 peserta yang terdaftar, sebanyak dua orang tidak hadir tanpa keterangan. Sementara itu, ujian yang diadakan di LPPKS akan dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu (23-24/10/2021) dan Titik Mandiri BKN DIY pada Selasa (19/10/2021).

“Untuk yang tidak hadir dua orang di hari pertama ujian tidak diberikan kesempatan lagi ujian susulan karena tidak ada pemberitahuan sama sekali. Aturan pelaksanaan ujian juga sama dengan seleksi CPNS,” ucap dia.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng

Waspadai Bahaya Bahan Kimia yang Ada di Makanan Laut

Waspadai Bahaya Bahan Kimia yang Ada di Makanan Laut
author
Newswire , 
Astrid Prihatini WD Jumat, 26 April 2024 - 11:08 WIB
share
SOLOPOS.COM - Ilustrasi makanan laut. (Freepik)

Solopos.com, SOLO-Sebuah studi baru menunjukkan bahwa makan makanan dari spesies laut tertentu secara teratur dapat meningkatkan risiko paparan zat perfluoroalkyl dan polyfluoroalkyl (PFAS), yang biasa disebut sebagai “bahan kimia selamanya”. Untuk menjaga kesehatan tubuh, simak ulasannya di info sehat ini.

Ditulis laman Health, Jumat (26/4/2024), penelitian yang dilakukan pada penduduk Portsmouth, New Hampshire, menemukan keberadaan PFAS dalam berbagai produk, dengan konsentrasi tertinggi pada udang dan lobster.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

PFAS adalah bahan kimia produksi yang digunakan dalam segala hal mulai dari pakaian hingga insulasi kabel listrik. Bahan-bahan tersebut tidak terurai sepenuhnya sehingga berakhir di udara dan perairan, mencemari makanan dan minuman kita.

Para ilmuwan telah mengaitkan bahan kimia tersebut dengan beberapa dampak kesehatan manusia, termasuk gangguan pertumbuhan dan perkembangan, kerusakan hati, dan peningkatan risiko kanker tertentu.

Koran Solopos

“Kami berharap hal ini dapat menarik perhatian pada fakta bahwa konsumsi makanan laut dapat menjadi jalur penting paparan PFAS bagi konsumen makanan laut yang tinggi,” ucap rekan penulis studi dan profesor riset di Departemen Ilmu Biologi di Dartmouth College, Celia Y. Chen, PhD.

Namun penulis penelitian Megan Romano, PhD, mencatat bahwa masih banyak yang harus dipelajari tentang hubungan antara bahan kimia PFAS dan makanan laut, termasuk interaksi faktor-faktor yang menyebabkan akumulasi PFAS dalam jaringan hewan air.

Para ahli menekankan bahwa Anda tidak perlu menghilangkan makanan laut sama sekali untuk menghindari paparan PFAS yang tidak aman. Sebaliknya, berhati-hatilah saat memilih mana yang akan dimakan.

Emagazine Solopos

“Makanan laut merupakan sumber protein tanpa lemak dan asam lemak omega yang sangat baik, namun mungkin juga mengandung PFAS atau merkuri, jadi penting bagi kita untuk menjadi konsumen yang berhati-hati. Hal ini sangat penting bagi kelompok rentan, seperti orang hamil dan anak kecil,” kata Romano.

Pilihlah spesies yang menurut peneliti mengandung PFAS dalam jumlah lebih rendah, seperti nila. Ikan yang lebih kecil seperti nila atau sarden umumnya cenderung lebih rendah kontaminannya.

“Kuncinya adalah mengonsumsi makanan seimbang yang mencakup beragam makanan sehat dan sumber protein,” kata Romano.

Interaktif Solopos



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.

Dihadiri Gibran, Aerostreet Bagikan 1.000 Sepatu Gratis untuk Siswa di Solo

Dihadiri Gibran, Aerostreet Bagikan 1.000 Sepatu Gratis untuk Siswa di Solo
author
Ahmad Mufid Aryono Jumat, 26 April 2024 - 11:07 WIB
share
SOLOPOS.COM - Siswa di Solo menerima bantuan sepatu gratis dari Aerostreet di Auditorium SMKN 8 Solo, Jumat (26/4/2024). (Solopos.com/Dhima Wahyu Sejati)

Solopos.com, SOLO—-Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka ikut hadir dalam pembagian sepatu gratis oleh perusahaan sepatu asal Klaten,  Aerostreet di Auditorium SMKN 8 Solo, Jumat (26/4/2024).

Sejak pagi ratusan siswa SD hingga SMP di Solo antusias menerima bantuan sepatu sekolah tersebut. Gibran mengatakan pembagian sepatu gratis itu merupakan program corporate social responsibility (CSR) dari Aerostreet.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

“Ini sudah rutin dari Aerosteet, hari ini ada pembagian 1.000 sepatu untuk anak-anak. Ini CSR dari Aerostreet, bukan dari pemerintah,” kata dia ketika ditemui oleh awak media di sela-sela acara, Jumat (26/4/2024).

Gibran mengatakan para siswa yang menerima bantuan sepatu gratis berasal dari keluarga tidak mampu. Sementar penerima sepatu gratis merupakan siswa penerima Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta (BPMKS).

Koran Solopos

Wakil Presiden terpilih itu mengatakan kebutuhan siswa merupakan prioritasnya. Termasuk pemenuhan gizi dan peralatan sekolah. “Meskipun sudah ter-cover dengan program BPMKS tapi kadang-kadang ada beberapa item tidak terpenuhi, salah satu item termahal kan sepatu,” lanjut dia.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kota Solo, Dian Rineta mengatakan pembagian sepatu itu menyasar siswa dari jenjang SD, SMP, sampai SMA/SMK di Kota Bengawan.

“Diberikan kepada siswa-siswi kita dari keluarga tidak mampu. Jadi kemarin karena jumlah hanya 1.011 sepatu jadi kriterianya anak yatim, piatu, atau dhuafa yang diprioritaskan. Nomor sepatunya dari 31 sampai 43,” kata dia.

Emagazine Solopos

Owner Aerostreet, Adhitya Caesarico alias Rico, mengatakan pembagian sepatu gratis tersebut sudah berjalan rutin empat kali dalam satu tahun. Dia mengatakan untuk kali ini pihaknya menyasar siswa sekolah.

Rico menjelaskan pembagian sepatu gratis tidak hanya terbatas di daerah Soloraya, namun juga terbuka untuk berbagai wilayah di Indonesia. Dia mengatakan masyarakat bisa mengajukan melalui direct message (DM) Instagram Aerostreet.

“Kalau selama ini [pengertiannya] melalui DM Aerostreet, misalkan ada yang dari Papua sekolah tidak pakai sepatu. Itu bisa DM ke Aerostreet kemudian videokan siswanya, lalu kami kirim ke sana. Jadi siswa tinggal pakai saja, pengiriman [ditanggung] kami juga,” kata dia.

Interaktif Solopos

Dia mengatakan alasan dirinya membantu siswa-siswa sekolah melalui program CSR lantaran Aerostreet sendiri mulanya memproduksi sepatu untuk sekolah. Rico mengatakan sepatu yang dibagikan itu juga khusus dan tidak diproduksi secara massal untuk dijual. “Sepatu yang dibagikan khusus untuk program CSR saja,” kata dia.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.

Menkeu Sri Mulyani Sebut APBN Surplus Rp8,1 Triliun per Maret 2024

Menkeu Sri Mulyani Sebut APBN Surplus Rp8,1 Triliun per Maret 2024
author
Newswire , 
Anik Sulistyawati Jumat, 26 April 2024 - 11:06 WIB
share
SOLOPOS.COM - Ilustrasi perputaran uang. (Ilustrasi/Freepik)

Solopos.com, JAKARTA – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2024 mengalami surplus sebesar Rp8,1 triliun hingga Maret 2024.

“Posisi APBN kita masih surplus Rp8,1 triliun atau 0,04 persen terhadap produk domestik bruto (PDB),” kata Sri Mulyani saat konferensi pers APBN KiTa di kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (26/4/2024).

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Nilai surplus tersebut diperoleh dari pendapatan negara yang lebih tinggi dari belanja negara. Kementerian Keuangan telah mengumpulkan penerimaan negara sebesar Rp620,01 triliun atau setara dengan 22,1 persen dari target sebesar Rp2.802,3 triliun.

Kinerja tersebut terkontraksi sebesar 4,1 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) bila dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sementara itu, realisasi belanja negara tercatat sebesar Rp611,9 triliun atau setara dengan 18,4 persen dari pagu anggaran sebesar Rp3.325,1 triliun.

Koran Solopos

“Kalau penerimaan negara mengumpulkan 22 persen dari target, belanja negara 18,4 persen dalam satu kuartal,” jelas Bendahara Negara tersebut.

Kinerja belanja negara mengalami pertumbuhan sebesar 18 persen secara tahunan. Menurut Sri Mulyani, pertumbuhan tersebut dipengaruhi oleh sejumlah komponen belanja, seperti pelaksanaan pemilu.

Lebih lanjut, keseimbangan primer juga tercatat menunjukkan kinerja positif, yakni sebesar Rp122,1 triliun. Keseimbangan primer adalah selisih dari total pendapatan negara dikurangi belanja negara di luar pembayaran bunga utang.

Emagazine Solopos

Dengan demikian, Menkeu menyatakan kinerja APBN 2024 sampai triwulan I terbilang cukup baik, didorong oleh belanja dan pendapatan negara yang terkendali. Kendati begitu, Kementerian Keuangan tetap mewaspadai perlambatan dan normalisasi ke depannya.

“Meski terlihat cukup positif, kita tetap waspada. Karena masuk triwulan II 2024 ada banyak perubahan geopolitik dan ekonomi global yang akan berimbas pada perekonomian seluruh dunia,” ujar Sri Mulyani.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Esther Sri Astuti menyatakan APBN sebaiknya diarahkan untuk belanja produktif agar dapat meminimalkan dampak konflik geopolitik yang diprediksi bisa memperdalam defisit fiskal.

Interaktif Solopos

“Lebih baik diarahkan ke belanja produktif yang bisa menghasilkan pendapatan dari sektor bisnis dan berdampak jangka panjang, maka akan membuat pertumbuhan ekonomi kita lebih sustain [terjaga],” kata Esther Sri Astuti dalam diskusi daring yang diikuti dari Jakarta, Sabtu (20/4/2024).

Menurutnya, berbagai konflik geopolitik yang terjadi dapat meningkatkan harga minyak dunia. Hal tersebut kemudian dapat mendorong penambahan biaya transportasi dan logistik, sehingga menaikkan harga berbagai komoditas.

Ia menyatakan bahwa efek domino dari peningkatan harga minyak tersebut dapat membuat anggaran pemerintah membengkak dan mengurangi ruang fiskal (fiscal space) APBN.



“Dengan adanya kenaikan harga minyak ini diprediksi akan ada defisit fiskal sebesar 2 hingga 3 persen,” ujar Esther dalam diskusi daring bertajuk “Kebijakan dan Nasib Ekonomi di Tengah Ketegangan Perang Global” tersebut.

Ia menuturkan bahwa pemerintah sebaiknya juga memperkuat fundamental ekonomi nasional dengan meningkatkan ekspor dari komoditas non-migas serta menaikkan devisa negara dari berbagai sektor alternatif, seperti pariwisata.

Selain itu, ia menyampaikan bahwa Indonesia juga perlu mengurangi ketergantungan terhadap pihak asing agar perkembangan situasi global tidak akan berdampak signifikan kepada perekonomian dalam negeri.

“Kalau kita semakin tergantung, maka ada shock sedikit dari global, shock variable dari luar, itu kita akan lebih rentan [terkena dampak negatif],” ucapnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Memuat Berita lainnya ....
Solopos Stories