SOLOPOS.COM - Satpol PP Karanganyar menciduk empat pelajar SMP yang sedang pesta miras di kawasan Waduk Lalung, Karanganyar, Selasa (4/2/2020). (Istimewa/Satpol PP Karanganyar)

Solopos.com, KARANGANYAR -- Empat pelajar SMP terciduk aparat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Karanganyar saat sedang berpesta minuman keras (miras) di sekitar Waduk Lalung, Karanganyar, Selasa (4/2/2020).

Keempat pelajar tersebut kemudian dibawa ke Kantor Satpol PP Karanganyar untuk dibina.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Plt. Kepala Satpol PP Karanganyar, Yophi Eko Jati Wibowo, mengatakan awalnya ada laporan dari warga sekitar pukul 10.00 WIB.

Warga resah lantaran lokasi tersebut kerap dijadikan tempat tongkrongan pelajar dan dijadikan lokasi pesta miras.

Bakul Ondhe-Ondhe Dibacok Dan Dirampas Motornya di Gatak Sukoharjo

Setelah mendapatkan laporan tersebut Satpol PP Karanganyar kemudian mendatangi TKP sekitar pukul 10.30 WIB.

“Mereka kami ciduk dan karena statusnya masih pelajar SMP, mereka kami bawa ke kantor untuk dibina,” ujar dia ketika ditemui Solopos.com, Selasa.

Sakral & Dingin, Tak Semua Orang Kuat Bertapa di Pertapaan Pringgodani Karanganyar

Menurut Yophi, keempat pelajar itu merupakan rekan satu sekolah dan masih duduk di kelas VIII SMP. Dari mereka, petugas menyita barang bukti minuman keras sejenis ciu kluthuk yang dikemas di dalam botol air mineral berkapasitas 1,5 liter.

Kuliner Codot Bacem Khas Gunungkidul Laris Manis

Selain membina para pelajar tersebut, Satpol PP juga memanggil perwakilan sekolah serta orang tua para mereka.

Ancaman Virus Corona Belum Kelar, Flu Babi Renggut 56 Nyawa di Taiwan

“Kami sudah menghubungi sekolah untuk menjemput mereka dan nanti juga diberikan pembinaan lagi di lingkungan sekolah. Mereka juga kami minta untuk memberi tahu orang tua masing-masing agar ada efek jera,” imbuh dia.

Lagi Hamil, Peserta CPNS 2019 Ini Kontraksi saat Tes SKD

Kasi Penindakan Satpol PP Karanganyar, Joko Purwanto, mengatakan keempat pelajar yang terciduk karena pesta miras diminta membuat surat pernyataan.

Dor! Polisi Mabuk Tembak Pria dari Jarak Dekat

Selain itu, mereka juga diwajibkan melapor ke Satpol PP Karanganyar didampingi perwakilan sekolah untuk mendapatkan pembinaan lebih lanjut.

“Mereka kami minta datang lagi ke sini keesokan harinya untuk wajib lapor untuk dibina lagi,” kata dia.

Gadis Karanganyar Ngaku Cowok di FB Buat Menipu Sesama Perempuan

Selain keempat pelajar SMP yang terciduk sedang pesta miras, Satpol PP Karanganyar juga menciduk dua pelajar SMA yang sedang nongkrong di tempat favorit mereka di Waduk Lalung.

Lowongan Kerja Terbaru, Klik di Sini!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya