SOLOPOS.COM - Pemuda nekat memanjat tugu Hargo Dumilah Gunung Lawu. (Facebook/Info Wong Karanganyar)

Solopos.com, KARANGANYAR — Kisah misteri tak bisa lepas dari keberadaan Gunung Lawu yang terletak di perbatasan Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, dan Magetan, Jawa Timur.

Gunung dengan ketinggian 3.265 mdpl itu konon dulunya berada di dasar laut. Gunung ini merupakan gunung berapi yang pernah mengalami erupsi dan kini sudah tidak aktif.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Gunung Lawu termasuk salah satu pegunungan purba. Mungkin belum banyak yang tahu jika gunung ini merupakan Seven Summits of Java atau Tujuh Puncak Pulau Jawa. Dulunya gunung ini dikenal dengan nama Wukir Mahendra yang memiliki segudang kisah misteri.

Dihimpun Solopos.com dari berbagai sumber, Rabu (17/11/2021), berikut beberapa misteri yang menyelimuti Gunung Lawu:

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: Asale Gunung Lawu, Dulunya di Dasar Laut?

Tiga Puncak

Tiga puncak Gunung Lawu dianggap sebagai tempat sakral di Tanah Jawa. Harga Dalem diyakini sebagai tempat pamoksan (menghilangnya) Prabu Brawijaya, Harga Dumiling diceritakan sebagai tempat pamoksan Ki Sabdopalon yang merupakan abdi setia dari Prabu Brawijaya, dan Harga Dumilah merupakan tempat yang meditasi pagi penganut kejawen.

Pasar Setan

Seperti kebanyakan gunung yang ada di Indonesia yang kental dengan aura mistisk, Gunung Lawu memiliki pasar yang di sebut pasar setan. Yaitu pasar yang tak terlihat dengan kasat mata. Hanya terdengar suara ramai saja. Dan tidak semua orang bisa mendengarnya.

Baca juga: Misteri Gunung Lawu: 5 Pantangan Ini Jangan Dilanggar Gaes!

Kiai Jalak

Salah satu cerita yang cukup populer adalah burung misterius bernama Kiai Jalak Lawu. Konon Kiai Jalak adalah salah satu jelmaan dari abdi dalem setia Prabu Brawijaya V yang bertugas untuk menjaga Gunung Lawu. Tak seperti umumnya burung jalak, Jalak Lawu berwarna gading. Burung ini hanya akan menampakkan diri ke orang-orang tertentu saja. Kiai Jalak yang sering menjadi pemandu bagi para pendaki yang tersesat. Karena itu pantangan bagi para pendaki untuk menganggu Kiai Jalak.

Eyang Lawu

Selain, legenda Kiai Jalak Lawu, di Gunung Lawu juga berkembang kisah mistis tentang sosok eyang Lawu. Sosok yang satu ini sering diceritakan tapi tak banyak diketahui asal usulnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya