SOLOPOS.COM - Kapolres Klaten, AKBP Eko Prasetyo, berbincang dengan pemilik angkringan Mas Bro, Harno, Rabu (30/11/2022). (Istimewa/Humas Polres Klaten)

Solopos.com, KLATEN – Kapolres Klaten, AKBP Eko Prasetyo, bersama sejumlah perwira Polres mendatangi warung angkringan Mas Bro di Jl Merapi, Kelurahan Gayamprit, Kecamatan Klaten Selatan, Rabu (30/11/2022).

Selain menikmati santap siang khas angkringan, Kapolres mengecek informasi terkait warung tersebut yang sudah empat kali dibobol maling.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapolres yang datang bersama sejumlah perwira Polres ini bertemu langsung dengan pemilik warung yang bernama Harno dan memesan beberapa makanan serta minuman.

Kapolres kemudian menanyakan perihal peristiwa pencurian yang dialami Harno. “Besok kalau ada yang hilang lapor saja. Karena nanti kalau dibiarkan itu akan berlanjut,” Kata Kapolres.

Kapolres kemudian memberikan sejumlah uang kepada Harno sebagai pengganti kerugian dalam peristiwa pencurian yang dia alami.

Baca Juga: Inilah Daftar Tambang Legal di Lereng Merapi Klaten

Untuk mengantisipasi kejadian serupa, Polres akan meningkatkan upaya preventif. Ia meminta jajarannya untuk semakin menggiatkan patroli di titik-titik rawan, termasuk wilayah Gayamprit.

Sementara itu, Harno menceritakan pencurian yang terjadi di warungnya diketahui, Senin (28/11/2022) pagi. Saat mendatangi warung untuk mulai berjualan, Harno melihat etalase kaca di warung sudah pecah.

Beberapa barang yang ada di dalamnya seperti soda, nota kosong, dan charger ponsel sudah hilang.

Baca Juga: Polres Klaten Bubarkan Arena Balap Liar di Mlese Ceper saat Malam Hari

“Tidak ada uang yang hilang. Yang diambil soda, nota kosong, dan charger. Tidak tahu itu untuk apa. Kalau ditotal kerugiannya sekitar Rp200.000,” kata Harno.

Pencurian itu bukan kali pertama dialami Harno. Sudah kali keempat warung angkringan Mas Bro dibobol maling. Hanya, Harno memilih tak melaporkan kejadian itu ke polisi dengan pertimbangan kerugian yang dia alami tak banyak. “Semoga ini menjadi amal saja,” kata Harno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya