SOLOPOS.COM - Proyek Bendungan Bener di Purworejo, Jawa Tengah. (Antara)

Solopos.com, PURWOREJO — Sebanyak 31 warga Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah (Jateng), yang lahan atau tanahnya terkena proyek pembangunan Bendngan Bener menerima uang ganti untung, Selasa (22/3/2022). Uang ganti untuk kepada 31 warga pemilik 38 bidang tanah itu diberikan di halaman PT Pembangunan Perumahan, Desa Karangsari, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo.

Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Purworejo, Andri Kristanto, mengatakan bahwa pembayaran ganti untung dilakukan setelah keseluruhan tahapan pelepasan lahan dinyatakan selesai.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pembayaran ganti untung ini merupakan tahap terakhir dalam pengadaan tanah. Silakan [uang] digunakan sebaik-baiknya. Semoga tidak ada kesalahan nominal yang tertera di buku tabungan dengan nilai yang telah diberikan di surat pada saat musyawarah,” kata Andri.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: BBWS Serayu Opak: Amdal Bendungan Bener dan Desa Wadas Jadi Satu

Camat Bener, Agus Widiyanto, mengatakan bahwa 31 warga yang menerima ganti untung merupakan pemilik 38 bidang lahan yang ada di berbagai desa, antara lain Desa Nglaris 10 bidang tanag, Karangsari satu bidang tanah, Guntur 18 bidang tanah, Redin satu bidang tanah, dan Kemiri tujuh bidang tanah.

“Silakan dimanfaatkan uang ganti kerugian sebaik-baiknya untuk keperluan keluarga. Hati-hati terhadap oknum-oknum yang memanfaatkan adanya uang ganti kerugian, simpan uang di rumah seperlunya saja,” katanya.

Camat Bener menambahkan pembayaran ganti untung baru bisa dilakukan kepada pemilik 26 bidang lahan karena pemilik 12 bidang tanah yang lain tidak bisa hadir. Pemilik tanah yang belum menerima ganti untung meminta pembayaran dilakukan secara bersamaan.

Baca juga: Apa Pentingnya Pembangunan Bendungan Bener Purworejo?

Pemerintah menargetkan pembayaran lahan untuk pembangunan Bendungan Bener yang merupakan proyek strategis nasional (PSN) itu selesai tujuh hari sebelum Idulfitri 1443 Hijriah. Pembayaran lahan ini untuk proyek Bendungan Bener itu diperkirakan rampung pada tanggal 2 hingga 3 Mei 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya