SOLOPOS.COM - Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon. (Solopos/dok)

Solopos.com, SOLO – Babak final kejuaraan bulu tangkis French Open 2019 digelar, Minggu (27/10/2019). Tiga wakil Indonesia berpeluang meraih gelar juara di turnamen bergengsi ini.

Para wakil Indonesia itu antara lain Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dari sektor ganda campuran, Jonatan Christie dari tunggal putra, dan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya untuk kategori ganda putra.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Marcus/Kevin menjadi pebulu tangkis Indonesia pertama yang melaju ke final French Open 2019. Mereka mengalahkan wakil Taiwan, Liao Min Chun/Su Ching Heng demi lolos ke babak final. Disusul kemenangan dramatis dari Jonatan Christie yang sukses menyisihkan wakil Denmark.

Ekspedisi Mudik 2024

Pada babak semifinal French Open 2019, Sabtu (26/10/2019), Jonatan Christie menang dari Viktor Axelsen dalam laga berdurasi 81 menit. Kemudian Praveen/Melati melengkapi wakil Indonesia ke partai puncak. Pasangan ganda campuran Indonesia itu melaju ke final setelah mengalahkan tim Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock dalam dua game sekaligus.

Dikutip dari BWF final French Open 2019 digelar di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, pukul 13.00 waktu setempat atau 18.00 WIB. Turnamen ini disiarkan di TVRI mengikuti waktu pertandingan. Berikut jadwal pertandingan final French Open 2019 selengkapnya:

Tunggal putri: Carolina Marin (Spanyol) vs An Se-young (Korea Selatan)

Ganda campuran: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China, 1) vs Praveen Jordan/ Melati Daeva Oktavianti (Indonesia, 6)

Tunggal putra: Chen Long (China, 5) vs Jonatan Christie (Indonesia, 6)

Ganda putri: 4. Kim So-yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan, 8) vs Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan, 5)

Ganda putra: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia, 1) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya