SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO — Pemerintah rencana mengucurkan alokasi anggaran Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Pedesaan Jawa Tengah sebesar Rp700 miliar.

Alokasi anggaran tahun depan lebih besar dibanding dengan tahun sebelumnya. Pada 2012, alokasi anggaran PNPM Mandiri Pedesaan wilayah Jawa Tengah mencapai Rp642 miliar.

Promosi BRI Group Berangkatkan 12.173 Orang Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

Koordinator PNPM Mandiri Provinsi Jawa Tengah, Rohmat Puji Purnomo, mengakui ada kenaikan anggaran PNPM 2013 dibandingkan tahun sebelumnya.

“Alokasi anggaran diperoleh dari APBN dan APBD dengan prosentasi berbeda. Anggaran itu digunakan untuk fasilitas umum, infrastruktur, kesehatan, ekonomi dan pendidikan. Adapun penyebarannya ke 425 kecamatan di Jawa Tengah,” jelas Rohmat saat dijumpai wartawan, di sela-sela pembukaan Rakernas Evaluasi PNPM Mandiri Pedesaan 2012 dan Persiapan 2013, di Pagelaran Keraton Solo, Selasa (27/11/2012).

Rohmat menjelaskan rakernas PNPM dan Jambore UPK diisi dengan berbagai kegiatan antara lain seminar, pameran produk dan kunjungan lapangan. Untuk pameran produk diikuti oleh 461 UPK di Jawa Tengah. Sedangkan dalam seminar, kata Rohmat, bakal menghadirkan pembicara dari bank dunia dan National Manajemen Consultan (MNC).

“Ada beberapa kelompok yang diwakili sekitar 100.000 kelompok.  Adapun jumlah anggota lebih dari satu juta orang. Untuk partisipan dari Jawa Barat dan DIY,” jelas Rohmat.

Rohmat menguraikan semua produk yang dipamerkan merupakan produk unggulan pada masing-masing kecamatan dan kabupaten. Produk unggulan itu harus memenuhi syarat antara lain bisa bersaing dipasar, meningkatkan pendapatan masyarakat dan berkelanjutan dalam arti ketersediaan bahan baku.

Dalam kesempatan itu, Dirjen Pemberdayaan Masyarakat Desa, Tarmizi A Karim mengatakan PNPM merupakan program pemberdayaan yang bisa menyentuh langsung masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya