SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional atau Kepala Bappenas, Paskah Suzetta, mengatakan, pada 2010 akan ada 1,7 juta angkatan kerja baru dan lapangan kerja yang tersedia 1,87 juta.

“Jadi akan ada surplus 170 ribu lapangan pekerjaan. Jika tidak ada pengangguran baru, maka pada 2010 angka pengangguran dapat ditekan,” kata Paskah saat jumpa pers di Direktorat Jenderal Pajak di Jakarta, Senin (3/8).

Promosi Direktur BRI Tinjau Operasional Layanan Libur Lebaran, Ini Hasilnya

Ia menambahkan, saat ini jumlah pengangguran sebanyak 9,25 juta orang. Paskah mengatakan, angka kemiskinan pada tahun 2010 diperkirakan sebesar 12 sampai 13 persen.

Sementara ditempat yang sama Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengungkapkan, program bantuan langsung tunai (BLT) tidak akan ada lagi di 2010, tetapi diganti dengan program keluarga harapan (PKH) dengan budget Rp 1,1 triliun.

“2010 tidak ada BLT, adanya PKH,” ujarnya.

Sementara untuk harga beras miskin atau bersubsidi, kata Sri Mulyani, pemerintah memastikan di 2010 naik menjadi Rp 2.150 per kg dari Rp 1.600 per kg.

Ia menjelaskan, subsidi beras di 2010 mencapai Rp 11,8 triliun dengan jumlah rukun tetangga sasaran (RTS) sebanyak 7,5 juta kepala keluarga (KK) dengan durasi selama 12 bulan.

ant/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya