SOLOPOS.COM - Ilustrasi Covid-19. (Freepik)

Solopos.com, JAKARTA – Kasus Covid-19 di Jawa Barat bertambah setelah ada temuan 200 siswa Sekolah Calon Perwira TNI Angkatan Darat (Secapa TNI AD) Hergamanah, Kota Bandung.

Tim Gugus Tugas Covid-19 Jawa Barat (Jabar) memastikan Secapa AD menjadi klaster baru Covid-19 di Jabar. "Untuk jumlah yang terkena belum fix, perkiraan di atas 200 yang terpapar," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jabar, Berli Hutama Gelung Sakti, di Gudang Bulog Jabar, Kota Bandung, seperti dilansir Bisnis, Rabu (8/7/2020).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Untuk mencegah persebaran virus corona, tuturnya, saat ini area Secapa AD telah diisolasi. Adapun, bagi mereka yang terpapar wabah corona sebagian sudah dirawat di RS Dustira Kota Cimahi dan RSPAD Gatot Soebroto Jakarta.

Update Covid-19 Karanganyar, 1 Positif dari Klaster Pemudik

Penanganan di RS sesuai dengan kondisi medis masing-masing pasien. Guna mengantisipasi persebaran virus, Tim Gugus Tugas melanjutkan pengetesan swab secara masif.

Tes tersebut juga akan dilakukan terhadap 20 sekolah pendidikan kemiliteran di Provinsi Jabar. Pihaknya juga akan melakukan tes masif dengan melakukan 10.000 pemeriksaan.

Hingga Rabu (9/7/2020), Jabar masih masuk dalam 10 besar provinsi yang mencatatkan kasus terbanyak di Indonesia. Kasus kumulatif di Jabar sebanyak 3.878 orang dengan 1.748 orang sembuh, dan 182 orang meninggal.

Positif Covid-19, Dokter IGD RSUD Purwodadi Meninggal

Pada Senin (6/7/2020) jumlah kasus yang dicatat Gugus Tugas di Jabar ada 126 kasus positif, dengan 45 orang sembuh, dan 1 orang meninggal dunia.

Jumlah kasus positif kemudian turun pada Selasa (7/7/2020), dengan penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 79 orang, 45 orang sembuh, dan 2 orang meninggal.

Namun, pada Rabu (8/7/2020), jumlah kasus Covid-19 kembali naik 96 orang dengan 21 orang sembuh, dan 2 orang meninggal.

Jokowi Kurban Sapi Simmental Bantul Rp87 Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya