SOLOPOS.COM - Sebaran corona di Indonesia (covid19.go.id)

Solopos.com, SOLO - Kasus positif virus corona di Indonesia kembali bertambah. Sebaran corona di Indonesia pun mulai merat karena sudah ada 32 provinsi yang terpapar dari total 34 provinsi.

Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto, mengatakan kasus corona di Indonesia kini mencapai 1.790 per Kamis (2/4/2020). Jumlah itu bertambah 113 kasus dari hari sebelumnya. Sementara itu, ada tambahan sembilan pasien sembuh dan tambahan 13 pasien meninggal dunia.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Heboh Kapolsek di Jakarta Gelar Resepsi Pernikahan Saat Wabah Corona

"Ada penambahan kasus positif baru sebanyak 113 sehingga total 1.790 kasus positif akumulatif. Kemudian, ada sembilan pasien yang sembuh sehingga total 112 pasien. Ada laporan kematian dari pasien konfirmasi positif sebanyak 13 orang sehingga total kematian 170 orang," ujar Yuri saat jumpa pers seperti dalam tayangan langsung kanal Youtube BNPB, Kamis (2/4/2020).

Terkait sebaran corona, sudah ada 32 provinsi di Indonesia yang sudah terdampak. Artinya, cuma ada dua wilayah yang belum terdapat kasus positif virus corona. Menurut data yang ditampilkan pada akun Instagram @kawalcovid19.id dan website covid19.go.id, cuma Provinsi Gorontalo dan Nusa Tenggara Timur yang tidak ada kasus positif corona.

Bukan di Purworejo, Foto Viral Pocong Jaga Kampung Diambil di Nguter Sukoharjo

Di sisi lain, DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan kasus terbanyak. Sebanyak 897 kasus corona ada di DKI Jakarta, dengan tambahan 80 kasus baru. Total kematian ada 90 orang, sementara pasien sembuh total 52 orang.

Kasus pasien positif corona terbanyak kedua adalah Provinsi Jawa Barat dengan 223 kasu. Dilanjutkan dengan Banten dengan 164 kasus. Di Jawa Tengah sendiri, ada total 104 kasus positif corona.

Berikut sebaran kasus virus corona di Indonesia per Kamis (2/4/2020):

Aceh = 5 kasus
Bali =25 kasus
Banten = 164 kasus
Bangka Belitung = 2 kasus
Bengkulu = 1 kasus
DI Yogyakarta = 27 kasus
DKI Jakarta = 897
Jambi = 2
Jawa Barat = 223
Jawa Tengah = 104
Jawa Timur = 104
Kalimantan Barat = 10
Kalimantan Timur = 21
Kalimantan Tengah = 9
Kalimantan Selatan = 8
kalimantan Utara = 2
Kepulauan Riau = 7
Nusa Tenggara Barat = 6
Sumatra Selatan = 11
Sumatra Barat = 8
Sumatra Utara = 22
Sulawesi Barat =1
Sulawesi Utara = 3
Sulawesi Tenggara = 3
Sulawesi Selatan = 66
Sulawesi Tengah = 2
Lampung = 8
Riau = 7
Maluku Utara = 1
Maluku = 1
Papua Barat = 2
Papua = 10
Data dalam proses verifikasi 28

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya