SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Hari Raya Iduladha masih sekitar dua minggu lagi. Meski begitu, masyarakat sudah banyak yang memburu hewan kurban. Sejumlah pedagang hewan kurban musiman pun mulai muncul. Mereka menawarkan kambing dan sapi dengan harga bervariasi yang rata-rata 10-20% lebih tinggi dari harga normal.

Koordinator Pemasaran PPHQ Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kotagede, Ferdian Yuda Pratama mengungkapkan, usahanya ini merupakan usaha yang dikelola atas nama organisasi, sehingga mampu menyediakan ratusan hewan kurban.

Promosi Keren! BRI Jadi Satu-Satunya Merek Indonesia di Daftar Brand Finance Global 500

“Tahun lalu kami berhasil menjual 525 kambing dan 30 sapi. Tahun ini target kami naik 20 persen,” ujarnya saat ditemui di lokasi penjualan di Jalan Pramuka 62, Kotagede, Rabu (26/10).

Ia mengaku sudah membuka penjualan sejak tiga minggu sebelum hari H. Pihaknya berupaya menawarkan pula ke
instansi dengan harga khusus jika membeli dalam jumlah tertentu, meski tetap melayani pembeli individu.

Harga kambing ia tawarkan mulai Rp480.000 per ekor hingga mencapai hampir Rp2 juta per ekor, sedangkan sapi mulai dari Rp8,4 juta per ekor. Selain itu, pihaknya juga menerima layanan 1/7 bagian lembu.

“Harga tersebut sudah termasuk biaya perawatan kandang, dan biaya pengiriman, dan bonus kaos. Kami pun jamin kesehatan hewan kurban ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Penjual hewan kurban di Jalan Timoho, Yunanto mengungkapkan tren harga kambing setiap tahunnya selalu naik sekitar Rp200.000 dari tempat dia membeli di pasar hewan Muntilan, sehingga terpaksa turut menaikkan harga jual. Harga kambing ia jual antara Rp900.000 hingga Rp1,4 juta per ekor.

“Meski naik, namun permintaan terhadap hewan kurban juga cenderung naik setiap tahunnya,” pungkasnya.(Harian Jogja/Intaningrum)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya