SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, BATANG – Kontingen renang asal Kabupaten Karanganyar sukses mengamankan delapan medali emas dalam ajang Kejuaraan Renang Kelompok Umur Provinsi Jawa Tengah 2019 di Kolam Renang THR Kramat, Batang, Sabtu-Minggu (16-17/3/2019). Kontingen Bumi Intan Pari juga meraih tiga perak, dan satu perunggu.

Kejuaraan renang bertaraf prvinsi tersebut terbagi dalam lima grup usia. Grup I+ adalah atlet berusia 16 tahun ke atas; Grup II atlet usia 14-15 tahun; Grup III atlet usia 12-13 tahun; Grup IV atlet usia 10-11 tahun; dan Grup V atlet berusia sembilan ke bawah. Panitia menggunakan aturan lomba sesuai PRSI/FINA terbaru (2017-2021).

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Kontingen tersebut hanya terdiri atas dua orang atlet yaitu Fadhail Septianto Ramadhan dan Lintang Satya Wibawa. Fadhail tergabung di Grup IV (usia 10-11 tahun) dan turun pada delapan nomor. Sedangkan Lintang tergabung di Grup I (16 tahun ke atas) dan turun di empat nomor.

Lintang menorehkan emas pertama di nomor 400 meter gaya bebas putra pada Sabtu. Tak mau ketinggalan, Fadhail juga meraih emas pertama di nomor 400 meter gaya bebas putra pada hari yang sama. Fadhail kembali meraih dua emas pada hari pertama yang ia raih dari nomor 200 meter gaya ganti perorangan putra dan 200 meter gaya punggung putra. Sedangkan Lintang meraih emas di 1.500 meter gaya bebas putra.

Pada kejuaraan Minggu, Fadhail kembali menyumbang dua medali emas dan tiga perak. Sedangkan Lintang meraih satu medali emas di nomor 200 meter gaya bebas putra dan satu medali perunggu di nomor 100 meter gaya bebas putra. Totalnya, kedua atlet meraih delapan medali emas, tiga medali perak, dan satu perunggu.

Pengurus Bidang Bina Prestasi (Binpres) Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kabupaten Karanganyar, Kempo Santosa, mengaku puas dengan performa dua atlet Karanganyar yang turun pada kejurprov. Apalagi, beberapa medali diraih di nomor bergengsi.

“Ini sudah sesuai target PRSI Karanganyar. Semoga mereka semakin banyak memberikan raihan prestasi bagi Karanganyar,” terangnya kepada Solopos.com, Minggu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya