SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SIDOHARJO — Sebanyak delapan pedagang Pasar Sidoharjo anggota Paguyuban “Gangsar Harjo” mengikuti pendidikan dan pelatihan pembuatan pakan ternak berbahan organik di Tasikmadu, Karanganyar, Rabu (18/1).

Ketua Paguyuban “Gangsar Harjo”, Sujarmanto kepada Espos, Rabu, berharap, Diklat mampu meningkatkan kesejahteraan pedagang. “Ada delapan pedagang yang mengikuti Diklat. Kami berharap setiap pedagang memiliki diversifikasi usaha agar kesejahteraan semakin meningkat. Apabila setiap pedagang sudah sejahtera tidak akan terbelit rentenir,” ujarnya.

Dikatakannya, rentenir masih marak di wilayahnya. Karenanya, ujar dia, setiap tiga bulan sekali para pedagang menggelar pertemuan. “Setiap pertemuan disediakan hadiah hadir berupa 20 ekor ayam bagi 20 pedagang. Kami berharap ayam tersebut dipelihara apabila sudah beranak bisa dijual untuk menambah pendapatan. Di samping itu, paguyuban juga telah membantu melunasi pinjaman salah seorang anggota ke rentenir.” tus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya