SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, WONOGIRI — Luas lahan puso akibat kekeringan di Wonogiri per Juli 2019 mencapai 1.391 hektare sawah. Angka itu berdasarkan data dari Dinas Pertanian dan Pangan (DPP) Wonogiri

Luas lahan terdampak kekeringan itu secara terperinci meliputi 1.372 hektare rusak ringan, 1.383 hektare, 1.412 hektare rusak berat, dan 1.391 hektare sawah mengalami puso. Total sawah terdampak akibat kekeringan mencapai 5.558 hektare. Sawah yang puso ini berjumlah sekitar 2 persen dari total luas lahan tanam 78.939 hektare pada tahun lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kekeringan di Wonogiri merupakan hal yang lazim terjadi sepanjang tahun. Namun, tahun ini menjadi kekeringan paling parah dalam lima tahun terakhir. Hal itu dipicu musim kemarau datang lebih cepat.

Informasi yang dihimpun , hujan terakhir di Wonogiri terjadi pada 5 April lalu. Berdasarkan data dari laman Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pada 2 September 2019, Wonogiri dan kawasan Soloraya masuk dalam kawasan kekeringan ekstrem yakni lebih dari 60 hari tanpa hujan.

“Petani pada masa tanam mungkin masih ada air. Namun, makin ke sini malah kesulitan air. Akibatnya puso. Kami tidak bisa melarang petani tidak menanam karena ini menjadi kebiasaan petani,” kata Kepala DPP Wonogiri, Safuan, saat dihubungi , Selasa (3/9/2019).

Ia menjelaskan lahan terdampak puso itu umumnya tidak diikutsertakan dalam asuransi. Dari 1.391 hektare itu hanya dua hektare lahan yang ikut asuransi. Di Wonogiri sendiri ada 573 hektare lahan sawah yang memiliki asuransi.

“Kami terus mendorong petani agar mengasuransikan tanamannya. Hal itu penting agar saat terjadi kerugian ada yang menanggung. Jadi lebih nyaman,” ujar dia.

Lahan puso itu berdampak pada hilangnya potensi produksi padi. Menurut Safuan, dalam satu hektare sawah bisa menghasilkan rata-rata 5,4 ton gabah keirng giling (GKG). Jika dihitung, potensi padi yang hilang akibat puso mendapai 7.500 ton GKG. Namun, hal itu diyakini tidak akan berdampak pada terjadinya kerawanan pangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya