SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Sampai dengan Juni 2010, Kementerian Perdagangan telah memberikan surat tanda pendaftaran waralaba (STPW) kepada 133 waralaba asing yang beroperasi di Indonesia.

Demikian disampaikan Direktur Bina Usaha dan Pendaftaran Perusahaan Kementerian Perdagangan, Dede Hidayat  di sela-sela  acara peresmian wahana Indonesia Is Creative di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (21/6).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Hingga minggu ini, kami sudah keluarkan STPW kepada sekitar 133 waralaba asing,” ujar Dede. Adapun waralaba yang baru saja mendapatkan STPW waralaba asal Inggris yaitu Mother Care.

Saat ini, lanjut Dede, pihaknya juga tengah memproses beberapa waralaba asing yang telah mengajukan permohonan pemberian STPW ke Kementerian Perdagangan. “Yang lagi diproses salah satunya Wendy’s,” jelasnya.

Dari seluruh negara, lanjut Dede, Malaysia merupakan yang paling agresif mendorong waralabanya masuk ke Indonesia. Setelah pada tahun lalu, 15 waralabanya mendapatkan STWP, pada tahun ini terdapat 12 waralaba asal negeri Jiran itu yang mengajukan STWP. “Malaysia memang agresif. Mereka kalau sekali datang bawa banyak waralaba. Tahun lalu 15, sekarang 12 waralaba,” paparnya.

Dede menyatakan, STPW merupakan surat yang harus dimiliki oleh waralaba asing yang beroperasi di Indonesia. Sementara waralaba asal domestik, STPW-nya cukup dikeluarkan oleh dinas perdagangan tempat waralaba itu beroperasi. Dari 1.500 bisnis kemitraan yang beroperasi di Indonesia, tercatat baru 53 yang terdaftar sebagai waralaba dan telah mendapatkan STPW.

“Untuk itu, kita perlu sosialisasikan agar waralaba-waralaba itu mendaftarkan diri ke dinas-dinas di Kabupaten dan Kota setempat,” jelasnya.

dtc/ tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya