SOLOPOS.COM - Warga binaan Rutan Kelas IIB Blora diajak ramaikan kegiatan Ramadan 1442 H. (Blorakabgoid)

Solopos.com, BLORA -- Sebanyak 126 warga binaan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Blora diajak aktif mengikuti kegiatan selama Ramadan 1442 Hijriah.

Mengutip Blorakab.go.id, Senin (19/4/2021), Kepala Rutan Kelas II B Blora, Dedi Cahyadi, mengatakan kegiatan seperti sahur, buka puasa, salat Tarawih, hingga tadarus Alquran dilakukan oleh warga binaan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

"Kegiatan selama Ramadan masih seperti sebelum pandemi, pelaksanaan kegiatan mulai dari sore hari itu buka bersama. Rekan-rekan dari Kemenag membimbing untuk kegiatan tadarus, dan memimpin salat berjamaah," terang Dedi Cahyadi di Rutan Blora.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga : Masjid Agung Baitunnur, Pusat Islam Di Kabupaten Blora Sejak Tahun 1722

Dedi merasa senang selama menjalankan kegiatan Ramadan dibantu oleh Kementerian Agama. "Kami sangat terbantu sekali dengan rekan-rekan Kemenag dengan mengirim tenaga-tenaga rohaniawan untuk membantu kami dalam memimpin salat tarawih, dan witir," katanya.

Kegiatan ibadah selama Ramadan harus tetap dilakukan dalam rangka bagian dari program pembinaan kepribadian bagi warga binaan agar semakin membaik. Rutan tetap memberlakukan protokol kesehatan demi memutus penyebaran virus Covid-19.

"Kegiatan tadarusan dan tarawih dibatasi karena masalah pandemi, jadi untuk salat tarawih perwakilan dari masing-masing blok, kemudian untuk kegiatan tadarus juga dikurangi," jelasnya.

Baca Juga : Warga Kabupaten Blora Tak Perlu Ke Pati Untuk Bikin Paspor

Dedi menambahkan para warga binaan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan selama Ramadan. Bahkan para narapidana juga diperbolehkan untuk tadarus Alquran, dan mengisi kultum di dalam rutan tersebut. "Biasanya pergantian dari mereka [napi] juga, dan ada juga dari petugas yang memiliki kemampuan dalam hal kerohanian,"  jelasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya