SOLOPOS.COM - Logo Orleans Masters

Solopos.com, ORLEANS – Berikut ini jadwal pertandingan babak 16 besar Orleans Masters 2023 yang akan dijalani 12 wakil Indonesia.

Babak 16 besar Orleans Masters akan digelar di Palais des Sports, Orleans, Prancis, pada Kamis (6/4/2023).

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Sesuai jadwal pertandingan yang dirilis dalam laman resmi BWF, babak 16 besar Orleans Masters 2023 dimulai pada pukul 15.30 WIB. Pertandingan babak 16 tersebut bisa disaksikan melalui siaran langsung di kanal Youtube BWF TV.

Wakil Indonesia yang akan mengawali pertandingan di babak 16 besar adalah ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Unggulan pertama di Orleans Masters 2023 ini akan menghadapi ganda putri “gado-gado” yaitu Malena Norrman (Swedia) /Lia Salehar (Sloveni).

Mereka akan bertanding di lapangan 3. Sementara itu, di lapangan 1 ganda putri Indonesia lainnya, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto akan menghadapai wakil tuan rumah Prancis, Margot Lambert/Anne Tran.

Lanny/Ribka akan bermain di partai kedua di lapangan 3 untuk babak 16 besar Orleans Masters 2023 tersebut.

Berikut jadwal wakil Indonesia di 16 besar Orleans Masters 2023:

Ganda putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Vs Malena Norrman (Swedia) /Lia Salehar (Sloveni)

Margot Lambert/Anne Tran (Prancis) vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Meilysa Trias/Rachel Allessya vs Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris)

Ganda campuran
Adam Hall/Julie Macpherson (Skotlandia) vs Adnan Maulana/Nita Violina

Amri Syahnawi/Winny Oktavina vs Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching (Taiwan)

Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing (Malaysia) vs Rehan Naufal/Lisa Ayu

Tunggal putri
Yeo Jia Min (Singapura) vs Ester Nurumi Tri Wardoyo

Gao Fang Jie (China) vs Putri Kusuma Wardani

Ganda putra
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Julien Maio/William Villeger (Prancis)

Christopher Grimley/Matthew Grimley (Skotlandia) vs Muh. Shohibul Fikri/Bagas Maulana

Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) vs Leo Rolly C./Daniel Marthin

Tunggal putra
Magnus Johannesen (Denmark) vs Christian Adinata

Jadwal babak 16 besar ini berpotensi menghadirkan kejutan seperti yang terjadi di babak 32 besar Orleans Masters 2023 kemarin ketika pemain muda tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil lolos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya