SOLOPOS.COM - Bos Kiat Motor, Ida Hartono (di atas mobil), saat mengembalikan formulir pendaftaran calon bupati di DPC PDIP Klaten, Kamis (26/9/2019). (Solopos/Ponco Suseno)

Solopos.com, KLATEN — Sebanyak 11 orang mengambil formulir pendaftaran calon bupati dan calon wakil bupati (cabup-cawabup) di DPC PDIP Klaten.

Empat orang mengambil formulir pendaftaran cabup. Sedangkan sisanya mengambil formulir pendaftaran sebagai cawabup.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di antara 11 orang itu ada nama Bupati Klaten Sri Mulyani dan Direktur Kiat Motor Ida Hartono. Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, sekretariat DPC PDIP Klaten membuka pendaftaran cabup dan cawabup, Senin-Kamis (23-26/9/2019).

Ida Hartono mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PDIP Klaten, Kamis pukul 12.00 WIB. Ida Hartono datang menumpang mobil mini cooper warna merah berpelat nomor AD 101 DWI.

Sebelum berangkat ke kantor DPC PDIP Klaten, Ida Hartono meminta doa restu kepada orang tuanya terlebih dahulu. Ratusan pendukung dan sukarelawan berkaus Kiat Motor turut mengantar Ida Hartono ke kantor DPC PDIP.

Di DPC PDIP Klaten, formulir pendaftaran dan berkas lainnya dari Ida Hartono diterima Wakil Sekretaris DPC PDIP Klaten sekaligus anggota Tim Penjaringan Cabup dan Cawabup PDIP Klaten, Arif Nugroho.

“Saya memutuskan maju sebagai cabup lewat PDIP. Dorongan masyarakat agar saya maju sebagai cabup sangat besar. Apalagi orang tua juga mendukung. Ayah saya juga sudah menjadi kader militan PDIP sejak lama. Saya sendiri kader PDIP sejak 2008. Saya sangat optimistis bakal memperoleh rekomendasi dari DPP PDIP,” kata Ida Hartono yang lahir di Klaten, 6 Mei 1983 itu, saat ditemui wartawan di Kiat Motor Klaten, Kamis.

Ida Hartono mengaku sudah mencatumkan visi dan misi sebagai cabup. Ida Hartono menginginkan Klaten yang jauh lebih maju di berbagai sektor di waktu mendatang.

“Saya ingin fokus menggarap Usaha Mikro Kecil Menengah [UMKM] agar Klaten berkembang. Sektor pertanian juga digarap. Dari bidang kepemudaan juga ingin saya garap. Saya ingin di Klaten memiliki tim sepak bola [yang tangguh]. Semua sektor akan saya garap demi kemajuan Klaten,” katanya.

Terpisah, Bupati Klaten, Sri Mulyani akan mengembalikan formulir pendaftaran ke kantor DPC PDIP Klaten, Kamis pukul 15.30 WIB. Pagi itu, Sri Mulyani mengaku diberi tahu sekretariat DPC PDIP bahwa dia satu-satunya orang yang akan maju sebagai cabup di Pilkada 2020 dari PDIP.

“Setahu saya, yang akan mengembalikan formulir pendaftaran ada satu orang untuk cabup dan tiga orang untuk cawabup. Saya sendiri memilih mengembalikan formulir ke DPC PDIP di sore hari saat selesai kerja. Sekitar pukul 15.30 WIB. Biar idum dan eyup dulu,” kata Sri Mulyani saat ditemui wartawan di Alun-alun Klaten, Kamis pagi.

Wakil Sekretaris DPC PDIP Klaten sekaligus anggota Penjaringan Cabup dan Cawabup PDIP Klaten, Arif Nugroho, mengatakan beberapa orang pengambil formulir pendaftaran cabup dan cawabup sudah memberikan informasi terkait pengembalian formulir tersebut ke DPC PDIP Klaten.

Selain formulir pendaftaran, berkas yang dikumpulkan para cabup dan cawabup, di antaranya mencakup biodata pribadi, surat kesanggupan menjalankan tugas dari PDIP, visi dan misi, serta berkas lainnya.

“Total ada 11 orang [pengambil formulir pendaftaran cabup dan cawabup]. Yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran sebagai cabup baru Ida Hartono. Nanti sore [kemarin sore] ada Bu Mulyani. Terus nanti malam ada Adi Santoso dari Pedan. Dia dari kalangan eksternal PDIP Klaten. Seluruhnya ingin mendaftar sebagai cabup,” jelas dia.

Sedangkan untuk cawabup, Arif menyebut ada Harjanta yang mengembalikan formulir pendaftaran Kamis siang pukul 12.00 WIB. Setelah itu, Yoga Hardaya pukul 14.00 WIB.

Harjanta mengatakan ingin menjadikan Klaten sebagai daerah yang pro investasi. Dengan cara seperti itu dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Saya itu pernah duduk di wakil ketua bidang pembangunan manusia di DPC PDIP. Saat ini masih menjabat kepala desa [kades]. Saya juga ketua paguyuban kades. Sukarelawan sudah pada bergerak. Saya optimistis memperoleh rekomendasi sebagai cawabup. Kalau pun nanti tidak memperoleh rekomendasi [dari DPP PDIP], ya tidak apa-apa. Saya tetap PDIP,” katanya.

Daftar Nama Pengambil Formulir Pendaftaran Cabup dan Cawabup di DPC PDIP Klaten

Nomor Tanggal Ambil Nama Calon Jabatan yang Diinginkan
1. 23 September Ida Hartono Bupati
2. 23 September H. Yoga Wardaya Wakil Bupati
3. 24 September H. Marzuki Wakil Bupati
4. 24 September Harjanta Bupati
5. 24 September Suroyo Wakil Bupati
6. 24 September Sri Mulyani Bupati
7. 25 September Ujang Setiawan Wakil Bupati
8. 25 September Valentine Febry Suradji Wakil Bupati
9. 25 September Adi Purwowo Bupati
10. 25 September Aris Prabowo Wakil Bupati
11. Adi Santoso Bupati

Sumber: Sekretariat DPC PDIP Klaten.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya