SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Sebanyak 10 kabupaten di Jawa Tengah bakal menjadi pilot project atau proyek percontohan penyelenggaraan program induksi bagi guru pemula.

Selain memberikan pengenalan lingkungan sekolah hal tersebut dapat menghindari malapraktek. Menurut seorang Widyaiswara Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Jateng, Slamet Tri Hartanto, program induksi tersebut ditujukkan kepada guru pemula selama satu tahun.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Selain memberikan pengenalan lingkungan sekolah, materi pelajaran dan menghadapi siswa, mereka secara berkala akan dievaluasi oleh guru senior maupun kepala sekolah. Dia mengatakan, hal tersebut dinilai positif dan dapat menghindari malapratik pada siswa.

“Mulai tahun 2010, ada 10 kabupaten yang akan dijadikan pilot  project pelaksanaan program tersebut,” jelasnya ketika dijumpai Espos di Kusuma Sahid Price Hotel Solo, Rabu (9/12).

Dia mengatakan, dipilih sepuluh kabupaten tersebut lantaran, daerah itu berada di wilayah perbatasan dan jumlah guru dengan standar pendidikan strata 1 (S1) dinilai masih minim. 10 Kabupaten tersebut adalah Wonogiri, Wonosobo, Banyumas, Blora, Banjarnegara, Batang, Brebes, Grobogan, Jepara dan Pekalongan.

das

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya