SOLOPOS.COM - Ilustrasi uji kompetensi dalam rangka lelang jabatan. (JIBI/Solopos/Antara/Zabur Karuru)

Solopos.com, SOLO — Pemerintah Kota (Pemkot) Solo melelang 10 jabatan eselon II yang terdiri atas sembilan jabatan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan seorang staf ahli. Kesepuluh jabatan itu kosong sejak akhir tahun lalu.

Pendaftaran seleksi terbuka dan kompetitif itu dibuka mulai Selasa (27/10/2021) dan ditutup pada Selasa (2/11/2021). Ke-10 kursi jabatan tinggi itu meliputi Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pembangunan, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Kemudian Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda), Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol). Lalu Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR).

Baca Juga: SGS 2021 Tinggal 4 Hari Lagi, Buruan Tukar Poin Sebelum Ditutup!

Ekspedisi Mudik 2024

Jabatan Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (Diskop UKM dan Perin) dan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker), serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Pemkot Solo juga ikut dilelang.

Plt Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kota Solo, Hari Prihatno, mengatakan seleksi ditarget rampung pada akhir November sehingga pejabat terpilih bisa dilantik pada awal Desember 2021.

“Teknisnya, pendaftaran mulai, lalu seleksi administrasi dan verifikasi, asesmen, uji gagasan, baru pengumuman tiga besar, wawancara, kemudian tes kesehatan,” katanya kepada wartawan, Selasa siang.

Baca Juga: Peresmian Kantor Baru PAC PDIP Banjarsari Solo akan Dihadiri Megawati

Terbuka untuk Pelamar Seluruh Jawa Tengah

Pansel Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama tersebut terdiri lima orang yang diketuai akademisi dari STIE AUB, Anwar Hamdani. Anggotanya  meliputi akademisi asal Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo Tuhana, unsur perwakilan masyarakat Budi Yulistianto, Sekretaris Daerah (Sekda) Solo Ahyani dari unsur pemerintah, serta Lilik Joko Saptyanto dari Inspektorat.

Ketua Pansel JPT, Anwar Hamdani, menjelaskan 10 jabatan Pemkot Solo yang dilelang itu terbuka untuk seluruh pejabat eselon III dari semua daerah di Provinsi Jawa Tengah. Syaratnya peserta seleksi harus mendapatkan izin dari kepala daerah setempat.

“Ini adalah seleksi promosi, mereka harus mengirim lamaran dulu, kemudian seleksi administrasi. Mereka yang lolos akan mengikuti uji kompetensi, bentuknya tertulis, wawancara, dan diskusi. Setelah lolos tahapan itu, mereka menyampaikan gagasan sesuai jabatan yang dilamar,” terangnya secara terpisah.

Baca Juga: Mahasiswa UNS Solo Beri Ultimatum: Bubarkan Menwa!

Setelah uji gagasan di hadapan Pansel JPT, seleksi berikutnya adalah tes kesehatan. Dari uji gagasan diambil tiga peserta terbaik untuk diusulkan kepada wali kota. Selanjutnya wali kota berhak menentukan nama yang menduduki jabatan-jabatan tersebut.

“Lelang jabatan sekretaris daerah beberapa waktu lalu cukup banyak peminat dari luar daerah. Nah, kami memprediksi lelang kali ini juga banyak diikuti pejabat dari luar daerah,” kata Anwar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya