SOLOPOS.COM - Panitia SKD CPNS dan PPPK Kota Salatiga menggelar simulasi di kompleks Gedung Setda Pemkot Salatiga, Jawa Tengah, Minggu (19/9/2021). (Semarangpos.com-Humas Pemkot Salatiga

Solopos.com, SALATIGA – Pelaksanaan tes atau seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) non guru tahun 2021 Kota Salatiga, Provinsi Jawa Tengah digelar Senin-Sabtu (20-25/9/2021).

Tes yang bakal dilaksanakan di Gedung Setda Kota Salatiga itu diikuti sekitar 1.954 peserta yang terdiri atas 1.721 peserta seleksi CPNS dan 233 peserta seleksi PPPK.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

235 Formasi

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Salatiga, Muthoin, menyebutkan ribuan peserta memperebutkan 235 formasi yang terdiri atas 171 formasi CPNS dan 64 formasi untuk PPPK.

Ekspedisi Mudik 2024

Muthoin meminta peserta memperhatikan informasi yang sudah dikirim melalui email maupun tertera di media massa.

Baca Juga: Innalillahi, 99 Anak Salatiga Kehilangan Orang Tua Gegara Covid-19 

Peserta juga diminta menjaga kesehatan, mengikuti protokol kesehatan, serta mematuhi aturan-aturan yang ada selama pelaksanaan tes SKD.

“Itu yang menjadi kunci dan harus diperhatikan peserta. Panitia akan bersikap tegas. Ketika peserta tidak bisa menunjukkan hal-hal tersebut, maka tidak akan mendapatkan kesempatan mengikuti seleksi ini,” jelas Muthoin dalam keterangan tertulis, Minggu (19/9/2021).

Disambut Wali Kota

Muthoin mengatakan seleksi CPNS dan PPPK nanti juga akan diawali dengan penyambutan peserta oleh Wali Kota Salatiga, Yuliyanto, dan jajaran Forkopimda Kota Salatiga.

Sebelum menggelar tes, panitia menggelar simulasi untuk memastikan kesiapan panitia dalam menghadapi ribuan peserta.

Nantinya peserta yang akan mengikuti seleksi dibagi dalam beberapa sesi guna menghindari kerumunan massa.

Peserta yang akan menjalani tes diminta melakukan pengecekan suhu sebelum memasuki ruangan di lantai empat Gedung Setda Pemkot Salatiga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya