SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Espos)--Sebanyak 1.798 guru tidak tetap (GTT) dan pegawai tidak tetap (PTT) kembali janji Pemkab Sragen yang bakal memberikan surat keputusan (SK) pemberian honor bersumber APBD. SK yang dijanjikan Pemkab hingga tak kunjung diterbitkan hingga sekarang.

Seribuan guru dan pegawai tidak tetap yang tergabung dalam Forum Guru dan Pegawai Tidak Tetap (FGPTT) mendesak DPRD segera memfasilitasi FGPTT untuk beraudiensi dengan Pemkab Sragen. Ketua FGPTT Sragen Eko Warsono mengaku melayangkan surat ke Dewan untuk permohonan hearing terkait tindak lanjut pertemuan FGPTT dengan Pemkab pada 3 November 2009.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kami memegang janji eksekutif dan legislatif tentang pembuatan SK untuk GTT/PTT. SK itu katanya mau diserahkan selama satu pecan pascaaudiensi, tetapi hingga sekarang tak ada kabar,”papar Eko Warsono saat ditemui Espos, Sabtu (8/5).

Eko mengungkapkan, audiensi awal November 2009 lalu menghasilkan kesepakatan tenaga honorer daerah bakal dibiayai APBD II dan bakal direalisasi selama satu pekan mendatang. Menurut dia, SK itu dinanti-nanti GTT dan PTT, karena nasib mereka tergantung pada SK itu.

Eko mendesak kepada Dewan agar mengalokasikan anggaran untuk GTT/PTT dan memrioritaskan GTT/PTT dalam pengangkatan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2010. Dia meminta Pemkab tidak menerima formasi umum sebelum GTT/PTT masuk CPNS.

Sementara itu, Sekretaris Komisi IV Aris Surawan mendesak agar Pemkab dan Ketua DPRD segera merealisasikan janji yang pernah dilontarkan untuk GTT/PTT. “Yang harus dipahami juga, honorer itu juga abdi negara yang rela mengabdi meski honornya tidak seberapa. Jadi jangan sampai keikhlasan mereka dalam mengabdi luntur gara-gara janji diingkari,”tegasnya.

trh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya