SOLOPOS.COM - Pelaksanaan Jambore III Kwarda Hizbul Wathan di Puslatpur, Paliyan, Sabtu (21/6/2014). (Kusnul Isti Qomah/JIBI/Harian Jogja)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL- Sebanyak 1.675 siswa sekolah Muhammadiyah se-Gunungkidul meramaikan Jambore III Kwarda Hizbul Wathan Gunungkidul, 21-23 Juni di Puslatpur, Paliyan.

Ketua Panitia Jambore III Kwarda Eko Sunyoto menuturkan peserta tersebut berasal dari 60 sekolah muhammadiyah di Gunungkidul. Ada 26 SD/MI, 26 SMP/MTs dan delapan SMA yang ikut andil dalam kegiatan ini.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

“Kegiatan ini diikuti 498 siswa SD atau MI, 957 siswa SMP atau MTs dan 220 siswa SMA atau MA,” ujjar dia di Puslatpur, Paliyan, Sabtu (21/6/2014).

Ia menambahkan acara tersebut merupakan perkumpulan terbesar pertama di Jogja. Kegiatan ini pun menjadi pioneer berkumpulkan sekolah muhammadiyah.

Dalam kegiatan tersebut siswa diajak untuk melakukan permainan yang menyenangkan, wide game, ceramah, simulasi penanggulangan bencana, materi kepanduan, lomba hasil cipta untuk Pandu Penghela, perlombaan dan api unggun. Selain itu panitia memberikan pengetahuan mengenai ke-Muhammadiyah-an.

Kegiatan itu diharapkan bisa mempererat tali persaudaraan. Pasalnya selama ini belum pernah ada acara berkumpulnya siswa sekolah Muhammadiyah di Gunungkidul.

“Kami juga ingin menanamkan nilai kebangsaan, pendidikan karakter melalui kegiatan ini. Kami ingin menumbuhkan rasa cinta alam dan tanah air di diri mereka,” ujar dia.

Wakil Bupati Gunungkidul Immawan Wahyudi menjadi pejabat yang membuka kegiatan tersebut. Ia berpesan agar anak-anak benar-benar memanfaatkan kesempatan tersebut untuk belajar. “Saya harap mereka bisa menerapkan nilai-nilai yang didapat dari acara ini,” ucap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya