SOLOPOS.COM - Warga ITS PKU Muhammadiyah Surakarta saling bersalaman dan bermaafan dalam kegiatan halalbihalal yang digelar di lingkungan kampus tersebut, Selasa (17/5/2022). (Solopos.com-Bayu Jatmiko Adi)

Solopos.com, SOLO — ITS PKU Muhammadiyah Solo menggelar kegiatan halalbihalal secara hibrida, Selasa (17/5/2022). Saat halalbihalal itu terungkap jumlah mahasiswa ITS PKU Muhammadiyah Solo mencapai ribuan mahasiswa yang berasal dari 29 provinsi.

Selain sebagai sarana silaturahmi, acara tersebut juga menjadi wadah untuk memperkuat komitmen dalam memajukan pendidikan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ketua panitia acara, Suyanto, mengatakan kegiatan halalbihalal merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar di lingkungan ITS PKU Muhammadiyah Solo. Tahun ini mengambil tema Memperkuat Ukhuah Untuk Kemajuan ITS PKU Muhammadiyah Surakarta.

“Kegiatan bertujuan, yang pertama adalah untuk meningkatkan rasa kekeluargaan. Selain itu untuk menambah keakraban dan membangun komitmen bersama demi kemajuan pendidikan secara umum. Sebab kami sebagai kampus atau lembaga pendidikan, memiliki tugas mencerdaskan generasi muda dengan berbagai tantangan yang ada. Bukan sekedar lulus tapi juga bisa berperan besar untuk agama dan bangsa,” kata dia, Selasa.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh unsur pimpinan kampus, dosen, perwakilan organisasi mahasiswa dan perwakilan mahasiswa baik yang hadir secara langsung maupun secara online.

Baca Juga: Sejarah 29 Tahun ITS PKU Muhammadiyah Solo, Ini 4 Prodi Unggulannya

Hadir pula dari jajaran Badan Pembina Harian (BPH) ITS PKU Muhammadiyah Solo dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Solo, serta para dosen yang telah purnatugas.

Rektor ITS PKU Muhammadiyah Solo, Weni Hastuti, berharap dengan terselenggaranya halalbihalal di lapangan timur ITS PKU Muhammadiyah Solo tersebut menjadi momentum istimewa sebab selain menjadi ajang silaturahmi antarwarga kampus juga hadir para pengajar yang sudah purnatugas.

“Kami mengundang para senior ini bukan tanpa alasan. Kami ingin menjalin silaturahmi yang secara pekerjaan terputus setelah purnatugas. Kami ingin berterima kasih dan mengenang sejarah. ITS tidak akan sebesar ini tanpa peran beliau-beliau. Semoga ITS ke depan lebih besar lagi. Kekuatan terbesar kita adalah kebersamaan,” kata dia.

Atas nama pribadi dan pimpinan, pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf apabila dalam satu tahun ke belakang ada banyak hal mulai dari sisi kebijakan, perbuatan, perkataan, yang tidak berkenan.

“Kita positifkan hati kita, mulai berpikir lebih luas lagi untuk kemajuan ITS. Sekali lagi kebersamaan adalah kekuatan terbesar kita. Insya Allah dengan berpikir luas kita akan siap mewujudkan mimpi-mimpi kita yang belum terwujud,” lanjut dia.

Baca Juga: Mantap! 25 Lulusan ITS PKU Muhammadiyah Solo Bekerja di Jepang

Disampaikan, saat ini ITS PKU Muhammadiyah Solo telah memiliki 1.432 mahasiswa yang berasal dari 29 provinsi di Indonesia. Mereka tersebar di delapan program studi yang saat ini ada di kampus tersebut. Selain itu ITS PKU Muhammadiyah Solo juga berencana untuk membuka program studi baru yang sesuai dengan kebutuhan saat ini.

Halalbihalal juga diisi dengan tausiah yang disampaikan oleh perwakilan PDM Solo, K. H. Anwar Sholeh. Dia menyampaikan dengan terselenggaranya halalbihalal tersebut akan menjadikan warga ITS PKU Muhammadiyah Surakarta lebih tergugah lagi untuk bersama-sama memajukan ITS PKU Muhammadiyah Solo.

“Halalbihalal memang sebuah momentum yang diciptakan agar di antara kita tumbuh rasa kebersamaan dan persaudaraan yang lebih erat. Kebersamaan sangat penting dalam dunia kerja. Tidak saling iri, menjegal dan sebagainya. Adanya hanya bagaimana ITS menjadi kampus inspiratif yang berkemajuan,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya