SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

 Solopos.com, SOLO–Jika posko dipindah ke Solo , Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Sandi Kota Solo  N.R. Kurniasari menyambut positif. Pemindahan posko tersebut akan berdampak positif bagi pendulangan suara Prabowo-Sandi di Jawa Tengah, khususnya Kota Solo.

“Badan pemenangan nasional memiliki perhatian khusus bagi Solo. Kami berharap bisa bersinergi dalam  pemenangan pemilihan presiden dan pastinya akan berdampak positif pada pemilu legislatif,” kata Kurniasari kepada Solopos.com, Senin (10/12/2018) malam.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Menurutnya, Kota Solo dalam perpolitikan nasional sangatlah strategis. Selain kandang banteng, Solo juga merupakan kediaman calon presiden petahana Joko Widodo (Jokowi). Dengan demikian Kurniasari berpikir akan sangat menguntungkan apabila posko pemenangan dibangun di Kota Solo. Pihaknya bahkan menargetkan kemenangan pasangan Prabowo-Sandi dengan meraih 51% suara. “Riil masyarakat ingin harapan baru agar ada perbaikan ekonomi,” katanya.

Sebelumnya, Direktur Materi Debat Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi, Sudirman Said, berencana memindah posko pemenangan ke Jawa Tengah. Mereka berkaca pada Pilpres 2014 di mana suara Jateng tergolong besar. Jika posko pemenangan itu berada di Jateng, bisa jadi lokasinya di Solo yang dikenal sebagai kandang banteng.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya