SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO–</strong><span>Tensi perdebatan siapakah yang pantas mendapat julukan Greatest of All Times (GOAT) antara <a href="http://bola.solopos.com/read/20180726/498/930177/tubuh-cristiano-ronaldo-7-lemak-50-otot" title=" Tubuh Cristiano Ronaldo: 7% Lemak, 50% Otot"><strong>Cristiano Ronaldo</strong></a> dan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180617/498/922689/lionel-messi-diancam-dibunuh-isis" title=" Lionel Messi Diancam Dibunuh ISIS"><strong>Lionel Messi</strong></a> sedikit menurun tahun ini. Itu karena Messi</span> kembali <span>terlempar dari tiga besar dalam penghargaan individu prestisius di tingkat UEFA dan FIFA.</span></p><p><span>Setelah hanya menduduki posisi kelima dalam daftar kandidat Pemain Terbaik UEFA 2017/2018, Messi terpental dari tiga besar kandidat Pemain Terbaik FIFA 2018. FIFA mengerucutkan tiga kandidat untuk meraih penghargaan paling prestisius di dunia tersebut, Senin (3/9</span>/2018<span>). Dan tidak ada nama Messi dalam daftar tersebut.</span></p><p><span>Pemain yang masuk kandidat tiga besar Pemain Terbaik FIFA 2018 tersebut adalah Ronaldo, <a href="http://bola.solopos.com/read/20180713/498/927731/saatnya-luka-modric-sabet-ballon-dor" title=" Saatnya Luka Modric Sabet Ballon d’Or"><strong>Luka Modric</strong></a>, dan </span>Mohamed Salah<span>. Pada 2017/2018, Messi sebenarnya memiliki musim yang lumayan bagus. Dia berhasil membawa Barcelona meraih <em>double winner </em>dengan menjuarai Liga Primera dan Copa del Rey. Messi juga dinobatkan sebagai&nbsp; El Pichichi di Liga Primera musim lalu dengan 34 gol, unggul jauh atas Ronaldo yang cuma mengantongi 26 gol. Messi bahkan meraih Golden Shoes, penghargaan untuk pemain tersubur di liga-liga Eropa.</span></p><p><span>Hanya tak bisa dimungkiri, Ronaldo</span> dan<span> Modric </span>memenangi<span> trofi di level lebih besar ketimbang Messi pada 2018 ini. Ronaldo dan Modric membawa Madrid meraih gelar Liga Champions. Sedangkan </span>Salah melakoni musim yang mengesankan bersama Liverpool, termasuk ke final Liga Champions<span>. </span></p><p><span>Modric mendapat nilai plus lantaran mampu mengantar Kroasia menembus final Piala Dunia 2018. Pemain yang akrab disapa Lukita tersebut telah ditahbiskan sebagai Pemain Terbaik UEFA yang diumumkan setelah proses <em>drawing</em> fase grup Liga Champions 2018/2019 di Monaco,&nbsp; Kamis (30/8</span>/2018<span>) malam WIB. Modric mengungguli Ronaldo yang mencetak 15 gol dan menjadi <em>top scorer</em> Liga Champions musim lalu. Sedangkan Messi hanya menempati urutan kelima di belakang Modric, Ronaldo, Mohamed Salah, dan Griezmann.</span></p><p><em><span>Fans</span></em><span> Madrid mendukung Modric meraih Pemain Terbaik FIFA dan Ballon d&rsquo;Or alih-alih mantan pahlawan mereka, Ronaldo. Seperti dilansir<em> givemesport.com</em>, Senin, penghargaan Pemain Terbaik FIFA akan diumumkan di London, 24 September mendatang. Penghargaan ini ditentukan berdasarkan suara terbanyak dari para pemain, pelatih, jurnalis, dan <em>fans</em>.</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p>&nbsp;</p><p><span>KANDIDAT TIGA BESAR FIFA AWARD 2018</span></p><p><span>Kandidat Pemain Pria Terbaik</span></p><p><span>Cristiano Ronaldo (Portugal/Real Madrid*)</span></p><p><span>Luka Modric (Kroasia/Real Madrid)</span></p><p><span>Mohamed Salah (Mesir/Liverpool)</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>Kandidat Pelatih Pria Terbaik</span></p><p><span>Zlatko Dalic (Timnas Kroasia)</span></p><p><span>Didier Deschamps (Timnas Prancis)</span></p><p><span>Zinedine Zidane (Real Madrid)*</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>Kandidat Kiper Tebaik </span></p><p><span>Th</span>u<span>ibaut Courtois (Belgia/Chelsea*)</span></p><p><span>Hugo Lloris (Prancis/Tottenham)</span></p><p><span>Kasper Schmeichel (Denmark/Leicster City)</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>Kandidat Pemain Terbaik Wanita</span></p><p><span>Ada Hegerberg (Norwegia/Lyon Putri)</span></p><p><span>Dzsenifer Marozsan (Jerman/Lyon Wanita)</span></p><p><span>Marta (Brasil/Orlando Pride)</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>Kandidat Pelatih wanita Terbaik</span></p><p><span>Reynald Pedros (Lyon Putri)</span></p><p><span>Asako Takakura (Timnas Jepang Putri)</span></p><p><span>Sarina Wiegman (Timnas Belanda Putri)</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>Kandidat Suporter Terbaik</span></p><p><span>Sebastian Carrera (CD Poerto Montt)</span></p><p><span>Timnas Jepang dan Senegal</span></p><p><span>Timnas Peru </span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>Ket:* </span>T<span>im/klub yang dibela pada musim 2017/2018.</span></p><p><span>&nbsp;</span></p><p><span>&nbsp;</span></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya