Soloraya
Rabu, 24 April 2024 - 17:46 WIB

Butuh 78 Orang, Bawaslu Klaten Mulai Rekrut Anggota Panwascam Pilkada 2024

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pilkada Klaten. (Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, KLATEN — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Klaten mulai membuka rekrutmen anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada 2024. Saat ini, Bawaslu masih melakukan evaluasi terhadap anggota Panwascam yang sebelumnya bertugas pada Pemilu 2024.

Ketua Bawaslu Klaten, Arif Fatkhurrokhman, menjelaskan jumlah anggota Panwascam yang dibutuhkan pada Pilkada 2024 tetap sama yakni tiga orang per kecamatan. Artinya, jumlah total Panwascam yang direkrut untuk 26 kecamatan sebanyak 78 orang.

Advertisement

Arif menjelaskan saat ini Bawaslu masih melakukan evaluasi kepada masing-masing anggota Panwascam yang sebelumnya bertugas di Pemilu 2024 untuk memastikan masih layak atau tidak untuk bertugas lagi di Pilkada, November mendatang.

“Saat ini baru tahap evaluasi existing. Panwascam yang saat ini ada, kami evaluasi dulu berkaitan dengan kinerja dan lainnya, masih layak atau tidak menjadi Panwascam dan sebagainya. Baru setelah itu pembukaan untuk umum,” jelas Arif saat berbincang dengan Solopos.com, Rabu (24/4/2024).

Soal lama kerja Panwascam Pilkada Klaten 2024, Arif mengatakan mereka akan bertugas setelah dilantik hingga maksimal dua bulan setelah seluruh tahapan Pilkada selesai. Soal honor, Arif mengatakan tidak jauh berbeda dibandingkan honor panwascam pada Pemilu 2024 lalu.

Advertisement

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, ketua Panwascam pada Pemilu 2024 lalu menerima honor Rp2,2 juta per bulan dan anggota Rp1,9 juta per bulan. “Untuk Pilkada tidak kurang dari honor kemarin,” kata Arif.

Mengutip informasi yang diunggah melalui akun Instagram @bawaslukabklaten, pendaftaran anggota Panwascam Pilkada Klaten 2024 dibagi dalam dua kategori yakni peserta existing dan pendaftar baru.

Peserta existing yakni peserta yang berasal dari anggota Panwascam yang saat ini dan atau sedang melaksanakan tugas untuk pengawasan Pemilu 2024. Sementara pendaftar baru yakni peserta yang tidak termasuk atau bukan anggota Panwascam Pemilu 2024.

Advertisement

Jadwal penerimaan dan verifikasi berkas administrasi peserta existing digelar lebih dulu pada 23-27 April 2024. Sementara penerimaan dan verifikasi berkas administrasi peserta baru dibuka pada 5-7 Mei 2024.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif