Sport
Rabu, 21 Maret 2018 - 21:25 WIB

Masih Ingat Rambut Kuncung Ronaldo? Ini Rahasia di Baliknya

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ronaldo (golazo190.con)

Ronaldo Luiz Nazario da Lima pernah memiliki rambut eksentrik.

Solopos.com, SOLO – Legenda Brasil, Ronaldo, menampilkan gaya rambut yang sangat eksentrik pada Piala Dunia 2002. Dia nyaris menggundul kepalanya, namun masih menyisakan sedikit rambut di dekat dahinya.

Advertisement

Usut punya usut, Ronaldo memiliki “misi rahasia” dengan gaya rambut yang nyeleneh tersebut. Pemain berjuluk O Fenomeno tersebut baru mengungkapkan setelah 16 tahun berlalu. Apa misi rahasia tersebut?

“Saya mengalami cedera kaki dan semua orang membicarakannya. Saya akhirnya memutuskan memangkas rambut dan menyisakan sedikit di depan. Saya pergi berlatih dan semua orang menyaksikan potongan rambutku yang jelek,” ungkap Ronaldo, seperti dilansir Goal.com, Rabu (21/3/2018).

“Semua orang jadi membicarakan rambutku dan melupakan cederaku. Saya menjadi lebih tenang dan rileks serta fokus pada latihan,” sambungnya.

Advertisement

Usaha Ronaldo untuk mengalihkan perhatian khalayak dan media dari cedera ke potongan rambutnya  agar dirinya lebih fokus di lapangan ternyata tidak sia-sia. Dia menggila di Piala Dunia 2002 serta menjadi man of the match saat Brasil membungkam Jerman 2-0 pada babak final.

Itu menjadi gelar kelima bagi Brasil di Piala Dunia. Sejak itu, Selecao belum pernah lagi mengangkat trofi Jules Rimet, sebutan gelar Piala Dunia. Meski demikian, Ronaldo terang-terang tidak menyukai potongan rambutnya tersebut.

“Saya tidak bangga dengan potongan rambut itu, karena sangat aneh. Namun itu cara yang tepat mengubah topik,” urai Ronaldo.

Advertisement

Di sisi lain, Ronaldo sangat berharap Selecao mengakhiri puasa gelar selama 16 tahun pada Piala Dunia 2018 nanti. “Hanya sedikit tim yang bisa sampai di final, seperti Jerman, Spanyol, Prancis. Semuanya tim-tim kuat. Kita lihat saja nanti, Semoga Brasil bisa juara lagi,” tandasnya.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif