Sport
Rabu, 7 Maret 2018 - 22:25 WIB

LIGA CHAMPIONS : Liverpool: Tim Tertajam, Belum Terkalahkan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Liverpool merayakan gol. (JIBI/REUTERS/Peter Powell)

Liga Champions diwarnai dengan penampilan apik Liverpool.

Solopos.com, LIVERPOOL — Liverpool merupakan tim Inggris yang paling banyak mengoleksi gelar di Liga Champions. Namun, tim berjuluk The Reds ini sudah cukup lama tidak bersinar di panggung sepak bola antarklub paling akbar di Benua Biru tersebut.

Advertisement

Tak ayal, keberhasilan Liverpool melangkahkan kaki ke perempatfinal Liga Champions musim ini disambut dengan gembira pendukung mereka. Liverpool menyingkirkan Porto dengan agregat 5-0, seusai mereka bermain imbang 0-0 pada leg kedua babak 16 besar di Stadion Anfield, Liverpool, Rabu (7/3/2018) dini hari WIB.

[Baca: Sisi Negatif Kelolosan Liverpool ke 8 Besar]

Inilah kali pertama Liverpool bisa berada di perempat final Liga Champion selama sembilan tahun. Atau sejak mereka menelan kekalahan dramatis dengan agregat 5-7 dari Chelsea pada 2009. Kelolosan itu sekaligus menegaskan performa apik Liverpool di Liga Champions musim ini.

Advertisement

Mohamed Salah dkk. tercatat belum sekalipun kalah di Liga Champions musim ini. Mereka sejajar dengan Barcelona dan Tottenham Hotspur yang meraih hal serupa. Namun The Reds lebih unggul karena menjadi tim tertajam dengan koleksi 28 gol, unggul satu gol dari Paris Saint Germain.

“Jujur, rasanya sangat menyenangkan, rasanya bagus. Saya tidak bisa merasakan seperti orang-orang yang sudahmenunggu lama [kembalinya Liverpool ke perempat final], namun rasanya menyenangkan,” ujar Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, yang mulai menakhodai The Reds pada Oktober 2015, seperti dilansir Reuters.

Liverpool tidak bermain dengan serangan menggila seperti biasanya. Klopp bahkan meninggalkan top scorer mereka, Mohamed Salah, di bangku cadangan. Salah barus diturunkan ke lapangan pada menit ke-74, menggantikan Saido Mane. Namun hasil seri sudah sangat cukup memastikan mereka ke perempat final.

Advertisement

Klopp sepertinya sengaja mengistirahatkan winger asal Mesir itu agar dia dalam kondisi bugar saat Liverpool melawat ke markas Manchester United di Old Trafford, Sabtu (10/3/2018) malam WIB. Pertandingan itu krusial dalam perebutan runner-up klasemen Liga Premier Inggris.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif