Jogja
Kamis, 15 Februari 2018 - 19:20 WIB

RS PKU Muhammadiyah Gamping Resmikan Ruang Perawatan Baru

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Anggota Badan Pelaksana Harian Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Jogja-Gamping Budi Setyawan Mereka meresmikan ruang perawatan baru, Kamis (15/2/2018). (Abdul Hamied Razak/JIBI/Harian Jogja)

Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping meresmikan ruang perawatan Az-Zahra dan ruang perawatan Suite Room Na’im dan Wardah

 
Harianjogja.com, SLEMAN- Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping meresmikan ruang perawatan Az-Zahra dan ruang perawatan Suite Room Na’im dan Wardah, Kamis (15/2/2018).

Advertisement

Anggota Badan Pelaksana Harian Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Jogja-Gamping Budi Setyawan mengatakan, ruang perawatan Az-Zahra yang diresmikan merupakan tahap pertama.

Dari 20 kapasitas tempat tidur, saat ini masih terdapat 15 tempat tidur. “Ruang perawatan ini untuk kategori kelas III sedangkan untuk suite room hanya memiliki kapasitas dua tempat tidur,” katanya di sela-sela peresmian.

Peresmian tersebut dilakukan bersamaan dengan kegiatan Hari Bermuhammadiyah tahun ini. Sejumlah anggota Badan Pelaksana Harian turut hadir pada peresmian tersebut di antaranya mantan Direktur Utama Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Jogja Joko Murdiyanto, Direktur Utama Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping Ahmad Faesol dan Direktur Utama Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Jogja Komarudin beserta jajaran direksi yang lain.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif