Jateng
Rabu, 14 Februari 2018 - 10:50 WIB

TRANSFER PEMAIN : Mantan PSS Sleman Girang Gabung Persibat Batang

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Busari. (Persibat.com)

Transfer mantan pemain PSS Sleman ke Persibat Batang sudah resmi diumumkan.

Semarangpos.com, BATANG – Mantan pemain PSS Sleman, Busari, telah resmi menandatangani korntrak dengan Persibat Batang pada bursa transfer pemain menjelang Liga 2 musim 2018. Busari mengaku girang dirinya bisa membela Laskar Banteng Alas Roban—julukan Persibat Batang—di Liga 2 musim 2018.

Advertisement

Bukan tanpa sebab, pemain kelahiran Kendal, 31 tahun silam itu senang lantaran dapat kembali merumput bersama sahabatnya, Ugik Sugiyanto. Busari dan Ugik pernah bermain untuk satu tim, yakni Persiba Bantul beberapa tahun silam. Sebelum berlabuh di Persibat Batang pada jendela transfer pemain menjelang Liga 2 musim 2018, Ugik Sugiyanto sempat membela PSCS Cilacap.

Busari pun bersyukur bisa kembali menjadi rekan satu tim dengan Ugik. “Alhamdulillah dapat kembali bersama Ugik,” ujar Busari seperti dikutip pada laman resmi milik Persibat Batang, Selasa (13/2/2018).

Busari yang memiliki posisi sama dengan Ugik, yakni striker, menganggap dirinya tak perlu membutuhkan waktu lama untuk beradaptasi dengan Ugik lantaran sudah lama mengenalnya. “Kita sudah lama main bareng jadi sudah tahu karakter permainan masing-masing tidak perlu adaptasi lagi,” ungkap Busari.

Advertisement

Busari yang pernah memperkuat Persiba Bantul selama dua musim berharap kesuksesannya di Persiba Bantul bersama Ugik mampu ia ulangi di Liga 2 musim 2018 bersama Persibat Batang. “Ke depan semoga kesuksesan di Bantul juga terjadi di Batang,” tandas Busari.

Manajemen Persibat Batang membeberkan dua pemain yang direkrut pada jendela transfer pemain menjelang Liga 2 musim 2018 akan diturunkan pada pertandingan uji coba melawan Persik Kendal di Stadion Moh Sarengat, Kabupaten Batang, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (15/2/2018). Kedua pemain tersebut akan diuji ketajaman mereka dan dituntut mampu menjebol gawang Persik Kendal. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif